5 Orang Positif COVID-19, 2 Puskesmas di Nagan Raya Ditutup

Rabu, 05 Agustus 2020 - 08:41 WIB
loading...
5 Orang Positif COVID-19, 2 Puskesmas di Nagan Raya Ditutup
Pemkab Nagan Raya, Aceh, menutup layanan dua Puskesmas, setelah ditemukan lima orang positif COVID-19. Foto/iNews TV/Afsah
A A A
NAGAN RAYA - Dua Puskesmas di Kabupaten Nagan Raya, Aceh, terpaksa ditutup untuk sementara waktu, setelah lima orang yang pernah dirawat di Puskesmas tersebut, positif COVID-19 .

(Baca juga: 7 Desa dan Kelurahan di Kota Depasar Nol Kasus COVID-19 )

Dari lima pasien yang dinyatakan positif COVID-19 tersebut, dua di antaranya meninggal dunia. Dua Puskesmas yang ditutup adalah Puskemas Suka Mulia, dan Puskesmas Alue Bilie, Kecamatan Darul Makmur.

Kedua Puskesmas ini tidak melayani masyarakat sejak Senin (3/8/2020), hingga nanti Selasa (18/8/2020). Kebijakan menutup layanan kesehatan di dua Puskesmas untuk sementara waktu tersebut, diambil Pemkab Nagan Raya, untuk memutus mata rantai penularan COVID-19 .

Langkah yang sama juga dilakukan terhadap sekolah-sekolah di Kecamatan Darul Makmur, Kabupaten Nagan Raya. Pemkab Nagan Raya menghentikan seluruh kegiatan tatap muka di sekolah-sekolah tersebut, hingga hasil swab diketahui.

Petugas TNI dan Polri juga melakukan penyemprotan disinfektan di dua desa yang ada di Kecamatan Darul Makmur, menggunakan dua unit water cannon, serta alat semprot manual untuk mensterilkan kawasan tersebut.

(Baca juga: Gempa Bermagnitudo 5,2 Guncang Pesisir Selatan Sumbar )

Bupati Nagan Raya, Jamin Idham mengatakan, setelah ditemukan lima orang positif COVID-19 yang dua di antaranya meninggal dunia, akhirnya diambil kebijakan menutup layanan dua Puskesmas, dan sejumlah sekolah. "Ini untuk memutus mata rantai penularan COVID-19 ," tegasnya.

Pembak Nagan Raya juga mengimbau masyarakat untuk tidak panik, namun tetap waspada dengan menerapkan protokol kesehatan secara ketat. Saat ini wilayah Kabupaten Naga Raya menjadi zona merah penyebaran COVID-19 .
(eyt)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.4078 seconds (0.1#10.140)