HT Bagikan Gerobak Perindo untuk Pelaku UMKM di Gorontalo

Minggu, 08 Oktober 2023 - 08:17 WIB
loading...
HT Bagikan Gerobak Perindo...
Gerobak Perindo bantuan Partai Perindo membantu para pedagang kecil pelaku UMKM di Kota Gorontalo, Jumat (7/10/2023). Foto/iNews TV/Faradila Amin
A A A
GORONTALO - Partai Perindo sebagai partai modern yang mempunyai visi terhadap kesejahteraan masyarakat terus melakukan berbagai program dalam mendukung khususnya peningkatan taraf perekonomian para pedagang kecil.

Di antaranya melalui pemberian gerobak jualan yang langsung diberikan oleh Ketua Umum DPP Partai Perindo, Hary Tanoesoedibjo (HT) di Kota Gorontalo, pada Jumat (7/10/2023).



Bantuan gerobak Perindo diberikan kepada pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM), yakni para pedagang kecil untuk memaksimalkan potensi usaha.



Bantuan di antaranya diterima Juwita Widya Mahmud, pedagang kecil di Gorontalo yang mendapat gerobak jualan dari Perindo.

Juwita yang awalnya hanya mengandalkan penjulan es kelapa dengan menggunakan peralatan seadanya, kini dapat berjualan lebih layak dengan bantuan gerobak Perindo.

Juwita kini lebih mudah mengatur barang dagangannya, menarik perhatian pelanggan dan menjual es kelapanya dengan lebih efisien. Hasilnya, omset penjualannya pun meningkat secara signifikan.



"InsyaAllah grobak ini bisa bantu ekonomi saya, bisa nambah omzet jualan saya, dulu jualan cuma pakai plastik, terima kasih untuk pak Hary Tanoesoedibjo," katanya.

Juwita juga berharap bahwa Partai Perindo terus meningkatkan berbagai programnya yang bertujuan untuk membantu masyarakat dalam menciptakan kesejahteraan masyarakat.

Dengan bantuan seperti yang diberikan kepadanya, diharapkan semakin banyak pedagang kecil lainnya yang dapat merasakan manfaat dari bantuan ini untuk meningkatkan taraf perekonomian mereka.
(shf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3472 seconds (0.1#10.140)