Ledakan Keras Rusak 3 Rumah dan 1 Mobil di Curug Tangerang, Tim Gegana Turun ke Lokasi

Kamis, 07 September 2023 - 21:54 WIB
loading...
Ledakan Keras Rusak...
Tim Gegana dan Brimob diterjunkan ke lokasi ledakan keras yang terjadi di Perumahan Taman Ubud Kencana 3, Curug, Tangerang, Kamis (7/9/2023). Foto: MPI/Hambali
A A A
TANGERANG - Tiga unit rumah dan satu kendaraan rusak berat usai dihempas ledakan keras yang terjadi di Perumahan Taman Ubud Kencana 3, RT 15 RW22, Binong, Curug, Kabupaten Tangerang, Kamis (7/9/2023).

Saking kerasnya suara ledakan, warga sekitar menduga bom. Tim Gegana dan Brimob bersenjata lengkap pun dikerahkan ke lokasi.

Dari hasil pengecekan, rupanya ledakan keras berasal dari tabung gas yang bocor hingga menyulut api menyambar. Rumah nomor 15 di kompleks itu rusak parah, termasuk rumah di bagian kiri dan kanannya.



"Dugaan awal dari kejadian tersebut dikarenakan kebocoran tabung gas 3 kilo," ujar Kasubsi Penmas Polres Tangsel Ipda Bayu.

Pihak kepolisian dari Polsek Curug dan dibantu Polres Tangsel masih melakukan penyelidikan atas kejadian ini. Sementara, sejumlah barang bukti turut dibawa ke Puslabfor Mabes Polri.

"Akibat dari peristiwa tersebut 3 unit rumah mengalami kerusakan serta 1 unit kendaran," jelasnya.



Petugas sempat memasang garis polisi mengelilingi area ledakan. Bahkan warga luar perumahan dilarang masuk dan mendekat Namun sore tadi, petugas berangsur meninggalkan lokasi dengan membawa beberapa barang bukti.

"Kasus ini masih dalam penyelidikan unit Reskrim Polsek Curug dan untuk barang bukti masih dalam pemeriksaan oleh Puslabfor Mabes Polri," tandasnya.
(thm)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Gas 3 Kg Meledak di...
Gas 3 Kg Meledak di Depok, 5 Orang Terluka
Polisi Amankan Anggota...
Polisi Amankan Anggota Polsek Dlanggu yang Rumahnya Meledak
2 Orang Tewas Akibat...
2 Orang Tewas Akibat Ledakan di Rumah Anggota Polisi di Mojokerto
Rumah Anggota Polisi...
Rumah Anggota Polisi di Mojokerto Meledak, Warga: Dikira Ban Meletus
Kebakaran Kantor Dinas...
Kebakaran Kantor Dinas Pendidikan Makassar, Sempat Terdengar Ledakan
Tabung Gas Meledak di...
Tabung Gas Meledak di Tanah Sereal Bogor, Rumah Rusak dan Empat Orang Luka-luka
Ledakan Gas di Kamar...
Ledakan Gas di Kamar Apartemen Ciledug, 3 Orang Terluka
Tragis! Teknisi Tewas...
Tragis! Teknisi Tewas Akibat Ledakan Tabung Setrika Uap Pabrik Konveksi
5 Fakta Ledakan Bulungan...
5 Fakta Ledakan Bulungan yang Menggemparkan Warga Jakarta Selatan
Rekomendasi
Buruh KBMI Dipastikan...
Buruh KBMI Dipastikan Ikut Peringatan May Day di Monas
Deretan Dirreskrimsus...
Deretan Dirreskrimsus yang Dimutasi Kapolri pada Maret 2025, Ini Daftar Namanya
Hasil PSU Pilkada Bengkulu...
Hasil PSU Pilkada Bengkulu Selatan Digugat Paslon Suryatati-Ii Sumirat ke MK
Berita Terkini
Cerita Raja Majapahit...
Cerita Raja Majapahit Tarik Upeti dari Rakyat untuk Bangun Istana Megah dan Pesta Besar-besaran
35 menit yang lalu
Kisah Kutukan Pemuda...
Kisah Kutukan Pemuda Buruk Rupa usai Gagal Nikahi Ken Dedes Bunga Desa Tumapel
59 menit yang lalu
Gelar Festival ke-8,...
Gelar Festival ke-8, Kampung Budaya Polowijen Jadi Episentrum Seni Budaya Topeng Malang
1 jam yang lalu
Banyak Inovasi Pelayanan,...
Banyak Inovasi Pelayanan, Kapolresta Sidoarjo Christian Tobing Raih PWI Jatim Award
1 jam yang lalu
Diskusi Ngojak Soal...
Diskusi Ngojak Soal Air Bersih, DPRD Jakarta: Kenaikan Tarif PAM Jaya Masih Logis
9 jam yang lalu
Otak Penculikan Santri...
Otak Penculikan Santri di Pasuruan Ditangkap, 2 Pelaku Masih Buron
9 jam yang lalu
Infografis
Kelas 1, 2 dan 3 BPJS...
Kelas 1, 2 dan 3 BPJS Kesehatan Akan Diganti Jadi KRIS!
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved