Gelar Lomba Memasak di Wonosobo, Nuning Kertopati: Perindo Perkuat Usaha UMKM

Kamis, 31 Agustus 2023 - 12:40 WIB
loading...
Gelar Lomba Memasak...
Bacaleg DPR dari Partai Perindo Nuning Kertopati menyerahkan hadiah lomba memasak di Wonosobo. Foto/iNews TV/Didik Dono Hartono
A A A
WONOSOBO - Bacaleg DPR Dapil 6 Jateng dari Partai Perindo Susaningtyas Nefo Handayani Kertopati menggelar lomba memasak di Desa Gondang, Kecamatan Watumalang, Kabupaten Wonosobo. Kegiatan ini dalam rangka memeriahkan HUT ke-78 RI.

Selain merayakan HUT ke-78 RI, lomba tersebut digelar untuk membuka kesempatan bagi emak-emak membuka usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) di bidang kuliner.

Ketua DPP Partai Perindo Bidang Siber dan Hankam Susaningtyas yang akrab disapa Bu Nuning ikut menjadi juri. Sebelum lomba dimulai, setiap kelompok peserta wajib membuat yel-yel identitas masing-masing serta yel-yel dukungan kepada Partai Perindo.



Bu Nuning mengatakan, kesuksesan acara lomba memasak ini karena adanya keahlian ibu-ibu memasak dan bisa mengandalkannya untuk dijadikan UMKM.

“Partai Perindo yang bernomor urut 16 ini mendukung penuh lomba masak warga yang digelar dalam memeriahkan HUT ke-78 RI. Partai Perindo harus menang karena bertekad untuk memajukan UMKM,” kata Nuning dalam keterangannya, Kamis (31/8/2023).

Dalam lomba tersebut, Susaningtyas juga menyosialisasikan kartu tanda anggota (KTA) berasuransi Partai Perindo kepada masyarakat.



Anggota DPRD Wonosobo dari Partai Perindo, Bayu Ajie Nugroho mengatakan, Partai Perindo yang sangat peduli dengan masyarakat dan mendukung penuh lomba memasak tersebut.

“Kami berharap diterima masyarakat melalui kegiatan dan program yang positif,” katanya.

Partai Perindo yang dipimpin Ketua Umum DPP Hary Tanoesoedibjo dan mendukung bacapres Ganjar Pranowo pada Pilpres 2024 akan terus hadir di tengah tengah masyarakat untuk memajukan masyarakat Indonesia sejahtera.
(ams)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Resmi Pimpin Partai...
Resmi Pimpin Partai Perindo Maluku, Welhelm Daniel Kurnala Targetkan 1 Fraksi di Pileg 2029
Gelar Rakerwil di NTB,...
Gelar Rakerwil di NTB, Partai Perindo Bangun Kekuatan dari Akar Rumput Demi Kemenangan Pemilu 2029
Reses Maraton 3 Hari,...
Reses Maraton 3 Hari, Legislator Perindo Dapot Hutagalung Serap dan Perjuangkan Curhatan Warga Bengkalis
Kasus Siswa Diduga Keracunan...
Kasus Siswa Diduga Keracunan MBG di Cianjur, Partai Perindo: Perkuat Pengawasan Kualitas
Gelar Reses, Legislator...
Gelar Reses, Legislator Perindo Laurensius Tampubolon Berjuang Maksimal Wujudkan Aspirasi Masyarakat Bengkalis
Gelar Reses, Legislator...
Gelar Reses, Legislator Partai Perindo Edi Hariyanto Komitmen Perjuangkan Harapan Warga Bengkulu
Bangun Ketahanan Pangan,...
Bangun Ketahanan Pangan, Perindo Kepulauan Mentawai Bantu Bibit dan Pupuk untuk Kelompok Tani
Partai Perindo Jateng...
Partai Perindo Jateng Target Raih 5 Kursi di Senayan pada Pemilu 2029
Gelar Konsolidasi di...
Gelar Konsolidasi di Palembang, Partai Perindo Sumsel Perkuat Barisan Menuju Kemenangan 2029
Rekomendasi
TOP 10 MasterChef Indonesia...
TOP 10 MasterChef Indonesia Season 12 Siap Hadirkan Tantangan Menantang, Menguji Ketelitian dan Kecepatan Para Kontestan!
Danjen Kopassus Minta...
Danjen Kopassus Minta Maaf Anggotanya Foto Bareng Hercules
Pejuang UTBK! Kampus...
Pejuang UTBK! Kampus Maranatha Beri Beasiswa Khusus, Segini Skor Minimumnya
Berita Terkini
Dokter Terduga Pelaku...
Dokter Terduga Pelaku Pelecehan Seksual di Malang Diperiksa Polisi Pekan Depan
17 menit yang lalu
Polisi Olah TKP di Tempat...
Polisi Olah TKP di Tempat Terakhir Hilangnya Iptu Tomi Samuel Marbun
22 menit yang lalu
Adies Kadir Rekomendasikan...
Adies Kadir Rekomendasikan Peningkatan Status Kantor Imigrasi Kelas I TPI Balikpapan
42 menit yang lalu
2 Bandar Narkoba Kabur,...
2 Bandar Narkoba Kabur, Polres Pamekasan Janjikan Hadiah Rp10 Juta bagi Informan
2 jam yang lalu
Ancam Ledakkan Mapolres...
Ancam Ledakkan Mapolres Pacitan, Terduga Teroris Ditangkap Densus 88
3 jam yang lalu
Kadis LH Tangsel Jadi...
Kadis LH Tangsel Jadi Tersangka Korupsi Pengelolaan Sampah Rp25 Miliar, Aset Lahan Disita
3 jam yang lalu
Infografis
Amerika Serikat Unjuk...
Amerika Serikat Unjuk Kekuatan Nuklir di Tengah Ketegangan Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved