Lanjutkan Kampanye Sustainable Lifestyle, Beam Mobility Hadir di Jakarta Garden City

Rabu, 23 Agustus 2023 - 07:56 WIB
loading...
Lanjutkan Kampanye Sustainable...
Beam Mobility melanjutkan kampanye gaya hidup berkesinambungan dengan meluncurkan layanan ride-sharing sepeda elektrik di kawasan hunian baru di Jabodetabek. Foto: Ist
A A A
JAKARTA - Beam Mobility melanjutkan kampanye gaya hidup berkesinambungan dengan meluncurkan layanan ride-sharing sepeda elektrik di kawasan hunian baru di Jabodetabek.

Kali ini, Beam Mobility bekerja sama dengan PT Modernland Realty Tbk selaku pengelola kawasan Jakarta Garden City (JGC) Jakarta Timur.

Sales & Marketing Director of PT Modernland Realty Tbk Kelvin Octavianus Lesmana mengatakan, armada ramah lingkungan Beam merupakan salah satu alternatif transportasi berkelanjutan.



"Armada yang nyaman, aman, menyenangkan, dan zero pollution. Beam juga menjadi feeder bagi para commuter untuk melakukan perjalanan dari rumah," ujar Kelvin, Selasa (22/8/2023).

Menurut dia, kehadiran layanan mikro mobilitas Beam Mobility di Jakarta Garden City sejalan dengan konsep JGC sebagai Eco Township.

Setelah menghadirkan layanan ini selama kurang lebih tiga minggu, pihaknya melihat perubahan signifikan dari masyarakat JGC. "Kami berharap layanan ini dapat semakin melengkapi kebutuhan mobilitas masyarakat,” ucapnya.

Yang perlu digarisbawahi, Beam Mobility bukan sekadar layanan ride sharing e-bike. Namun, lebih dari itu, Beam Mobility adalah sebuah program inisiasi yang menstimulasi peran serta masyarakat untuk menjalani gaya hidup baru yang lebih berkelanjutan.

“Saat ini, kami menyediakan 1 jenis armada di Jakarta Garden City yaitu Beam Rover dengan jumlah 200 unit dengan 29 spot parkir yang tersedia di lokasi, " ujar Kevin.

Diketahui, Beam Mobility telah hadir di beberapa kota dan wilayah termasuk Bogor dan Bali. Layanan Beam juga telah tersedia di beberapa kawasan hunian dan kawasan pendidikan seperti Universitas Indonesia (UI).

Beam Mobility memastikan armadanya dapat diakses oleh publik di mana setiap armada dilengkapi dengan petunjuk penggunaan dan keselamatan dalam berkendara.
(jon)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Dalam Sehari, 152.000...
Dalam Sehari, 152.000 Pelanggar Lalin di Jakarta Terekam Kamera ETLE
Awal 2025, Inflasi Jakarta...
Awal 2025, Inflasi Jakarta Lebih Terkendali lewat Sinergi TPID
Pramono Bakal Bangun...
Pramono Bakal Bangun Sekolah Khusus Disabilitas di Setiap Kota dan Kabupaten Jakarta
Dipangkas 50%, Anggaran...
Dipangkas 50%, Anggaran Perjalanan Dinas Pemprov Jakarta Jadi Rp175 Miliar
Kun Squad Pondok Cabe...
Kun Squad Pondok Cabe versus Ical Bintaro Ramaikan Bursa Chief Komunitas Sepeda YTI
Anggota DPRD Jakarta...
Anggota DPRD Jakarta Kritisi Pergub Poligami: Belum Ada Urgensinya
ASN Jakarta Boleh Poligami...
ASN Jakarta Boleh Poligami Asal Penuhi Persyaratan Ini
Air Dome Pertama di...
Air Dome Pertama di Indonesia Resmi Diuji di Kawasan SCBD PIK 2
Cek Makan Bergizi Gratis...
Cek Makan Bergizi Gratis di Slipi, Kevin Wu Sebut Harga Makanan di Atas Rp10 Ribu
Rekomendasi
Penerimaan Pajak Februari...
Penerimaan Pajak Februari 2025 Anjlok 30,2%, Hanya Terkumpul Rp187,8 Triliun
Hamas Senang Trump Cabut...
Hamas Senang Trump Cabut Rencana AS Usir Warga Gaza
Belanja Pemerintah Pusat...
Belanja Pemerintah Pusat Tembus Rp211,5 Triliun, Paling Boros Buat Gaji PNS dan Bansos
Berita Terkini
Menteri ATR/BPN Serahkan...
Menteri ATR/BPN Serahkan 42 Sertifikat HPL Seluas 32.000 Hektare kepada KSAD
36 menit yang lalu
Kompolnas Dengar Eks...
Kompolnas Dengar Eks Kapolres Ngada AKBP Fajar Widyadharma Segera Ditetapkan sebagai Tersangka
47 menit yang lalu
Jejak Karier AKBP Heti...
Jejak Karier AKBP Heti Patmawati, Polwan dengan Penugasan Baru sebagai Kapolres Lampung Timur
53 menit yang lalu
Pencurian Bermodus Tukar...
Pencurian Bermodus Tukar Uang di Apotek Cisalak Depok, Pelaku Gasak Rp1,4 Juta
56 menit yang lalu
14 Ton MinyaKita Palsu...
14 Ton MinyaKita Palsu Disita Polda Jatim karena Diisi Minyak Curah
1 jam yang lalu
Ramadan Street Carnival...
Ramadan Street Carnival Bintaro, Dorongan Baru bagi UMKM dan Ekonomi Masyarakat
1 jam yang lalu
Infografis
Pemain Termahal di Asia...
Pemain Termahal di Asia Tenggara 2025, Indonesia Mendominasi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved