Pro Rakyat, Dukungan Ojol se-Surabaya ke Cak Machfud Terus Mengalir

Rabu, 29 Juli 2020 - 12:30 WIB
loading...
Pro Rakyat, Dukungan...
Cawali Surabaya, Machfud Arifin mendapat dukungan dari komunitas ojol yang membentuk relawan Gendong Royong Pendukung Machfud Arifin (GRoP-MA). Foto/Ist
A A A
SURABAYA - Calon Wali Kota (Cawali) Surabaya , Machfud Arifin terus meraih dukungan dari berbagai elemen masyarakat. Setelah ratusan ojek online ( Ojol ) mendeklarasikan dukungan, kini Ojol lainnya ikut memberikan dukungan dengan sukarela membentuk relawan Gendong Royong Pendukung Machfud Arifin (GRoP-MA).

Para driver Ojol bahkan rela mendatangi posko pemenangan Machfud Arifin di Jalan Basuki Rahmat pada Selasa, 29 Juli 2020 kemarin. Dukungan ini diterima setelah sehari Ojol se-Surabaya bergabung mendukung Machfud Arifin pada Minggu, 27 Juli 2020 lalu. (Baca juga: Masjid Al Akbar Surabaya Gelar Apel Kesiapan Idul Adha dan Kurban)

Ketua GRoP-MA, Moch Anas Yani menjelaskan, pihaknya mantap mendeklarasikan dukungan untuk Cak Machfud di Pemilihan Wali Kota (Pilwali) Surabaya 2020. Para Ojol menilai Cak Machfud adalah sosok yang sangat mau mendengarkan aspirasi warga Surabaya. (Baca juga: Longsor di Mana-mana, Akses Jalan di Bolsel-Bolmong Sulit Dilewati)

"Kami siap mendukung dan memenangkan Pak Machfud Arifin sebagai Wali Kota Surabaya. Dia adalah tokoh perubahan yang dapat membuat Surabaya menjadi lebih baik dari saat ini," tegasnya.

Anas mengatakan, 300 ojol Gendong Royong akan terus menyuarakan Cak Machfud hingga hari H pencoblosan. Bahkan, anggota GRoP-MA akan bergerak secara militan agar tokoh Kota Pahlawan ini bisa memimpin Kota Surabaya sebagai wali kota.

"Kami akan terus menyuarakan Pak Machfud Arifin tanpa henti hingga pencoblosan nanti. Teman-teman juga dari berbagai penjuru Surabaya akan mengajak masyarakat untuk mendukung dan memenangkannya," jelas Anas.

Banyaknya dukungan masyarakat kepada menambah semangat Cak Machfud. Mantan Ketua Tim Kampanye Daerah (TKD) Jatim Jokowi-Ma'ruf Amin ini berterima kasih atas tambahan dukungan dari komunitas Ojol. Menurutnya berbagai dukungan yang telah diberikan adalah harapan dari masyarakat yang menginginkan adanya perubahan. "Ini vitamin semangat bagi saya dan suara keinginan perubahan dari masyarakat," ujarnya.

Cak Machfud mengaku berkomitmen akan terus berupaya mengumpulkan dukungan dari masyarakat agar dapat mewujudkan Surabaya maju dan makmur jika nanti menjadi orang nomor satu di pemerintahan Kota Pahlawan. "Namun perjuangan kita masih akan terus berlanjut hingga hari H pencoblosan. Kita semua harus berjuang agar kemajuan dan kemakmuran yang kita inginkan bersama dapat tercapai," tandasnya.
(shf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kreatif, TPS di Bogor...
Kreatif, TPS di Bogor Gelar Pesta Halloween untuk Tarik Minat Pemilih
Ahmad Luthfi Unggul...
Ahmad Luthfi Unggul di TPS Tempatnya Nyoblos, Raup 234 Suara
Bobby-Surya Kalah Telak...
Bobby-Surya Kalah Telak di TPS Edy Rahmayadi, Hanya Raih 65 Suara
Bikin Emak-Emak Senang,...
Bikin Emak-Emak Senang, TPS di Yogya Bebaskan Pencoblos Bawa Pulang Sayuran
TPS di Surabaya Ini...
TPS di Surabaya Ini Tarik Minat Warga untuk Nyoblos dengan Nuansa Khas Pecinan
Nyoblos Bareng Keluarga,...
Nyoblos Bareng Keluarga, Hasbi Jayabaya: Insya Allah Targetnya Menang
TPS Unik di Pilkada...
TPS Unik di Pilkada Bangkalan, Dekorasi Pengantin Penuh Bunga
Soal Debat Kandidat...
Soal Debat Kandidat Pilkada 2024, Aktivis: Hargai Pengorbanan Muallem untuk Aceh
KPU Kotabaru Gelar Debat...
KPU Kotabaru Gelar Debat Pertama Paslon Bupati dan Wakil Bupati
Rekomendasi
Pasokan BBM dan LPG...
Pasokan BBM dan LPG Dipastikan Aman Penuhi Kebutuhan Lebaran 2025
Anggaran TPG Madrasah...
Anggaran TPG Madrasah Rp2 Triliun Cair sebelum Lebaran, Ini yang Harus Dilakukan Guru
5 Negara yang Alami...
5 Negara yang Alami Gerhana Bulan Total di Bulan Maret 2025, dari Benua Amerika hingga Afrika
Berita Terkini
PN Tangerang Kabulkan...
PN Tangerang Kabulkan Praperadilan Korban Kriminalisasi, Pengacara FR Apresiasi Hakim
3 menit yang lalu
Abrasi Sungai Mengancam...
Abrasi Sungai Mengancam Jalan di Aceh Barat, Bupati Tarmizi Tindak Cepat dengan Normalisasi!
17 menit yang lalu
Bank Jatim Salurkan...
Bank Jatim Salurkan Donasi untuk Korban Banjir Bandang Situbondo
24 menit yang lalu
Sadis! Suami Tega Bakar...
Sadis! Suami Tega Bakar Istri Siri karena Cemburu
25 menit yang lalu
Fraksi DPRD Minta Raperda...
Fraksi DPRD Minta Raperda Perubahan Pajak dan Retribusi Daerah Harus Berorientasi Kesejahteraan Rakyat
36 menit yang lalu
Jusuf Muda Dalam: Satu-Satunya...
Jusuf Muda Dalam: Satu-Satunya Menteri yang Dihukum Mati karena Korupsi di Indonesia
53 menit yang lalu
Infografis
Negara-negara Arab Kutuk...
Negara-negara Arab Kutuk Langkah Israel Blokir Bantuan ke Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved