Relawan Jabar Baik Majalengka Bagikan 40 Porsi Menu Buka Puasa Tiap Hari

Rabu, 29 April 2020 - 17:32 WIB
loading...
Relawan Jabar Baik Majalengka Bagikan 40 Porsi Menu Buka Puasa Tiap Hari
Seorang relawan berbagi nasi untuk berbuka puasa. Foto/dok.relawan jabar baik majalengka
A A A
MAJALENGKA - Relawan Jabar Baik Majalengka melakukan aksi sosial pembagian makanan untuk berbuka puasa. Bila aksi sebelumnya dibagikan alat pelindung diri untuk tenaga kesehatan dan petugas di posko, makanan buka puasa untuk pekerja sektor nonformal.

Bagi-bagi makanan dilakukan sejak hari pertama puasa Jumat (24/4/2020) lalu. Diawali dengan pembagian kepada petugas kebersihan di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Sampah, Desa Heleut, Kecamata Kadipaten, berbagi kegembiraan berlanjut ke beberapa titik, termasuk di jalan raya.

Bahkan, mereka masuk Gang-gang, menelusuri setiap rumah, siapa tahu di tempat itu ada warga yang memang membutuhkan. "Setiap hari tidak kurang dari 40 porsi kami bagikan. Ini akan berlangsung terus selama bulan Ramadhan," kata salah satu inisiator Relawan Jabar Baik Majalengka, Eman Kurdiman.

Gotong royong, kekeluargaan, menjadi modal kuat bagi para relawan dalam melaksanakan aksinya. Hal itu terlihat dari 'metode pengumpulan dana' yang dilakukannya. Sama seperti saat berbagi alkes, kegiatan berbagi makanan untuk berbuka juga bersumber dari kerelaan para relawan serta donatur lainnya.

"Untuk lokasi pembagian sendiri, itu hasil dari masukan teman-teman. Di grup WA ada usulan, kita rembug bareng-bareng, lalu besoknya kita eksekusi," jelas dia.

Di sisi lain, aksi berbagi makanan buka itu tidak lantas mengganggu kegiatan penyaluran bantuan alkes. Hingga saat ini, upaya membantu para petugas dalam memutus mata rantai penyebaran COVID-19 masih terus berjalan. "Masih terus berjalan. Karena kegembiraan teman-teman yang bertugas, harus tetap dijaga," jelas dia.
(muh)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1857 seconds (0.1#10.140)