Polres Bandara Soetta Antisipasi Gangguan Keamanan saat Pemilu 2024

Rabu, 26 Juli 2023 - 21:20 WIB
loading...
A A A
Ketua Bawaslu Kota Tangerang M Abdul Rosid mengungkapkan mengenai identifikasi potensi masalah dan pelanggaran dalam Pemilu serentak 2024, serta memberikan sejumlah rekomendasi agar pelaksanaan pemilu berjalan baik dan lancar.

Sedangkan Kabid Poldagri dan Ormas Kesbangpol Kota Tangerang Saipul Ulum memaparkan mengenai arahan presiden terkait penyelengaraan Pemilu 2024, peran pemerintah daerah, sosialisasi dan pendidikan politik, pemantauan perkembangan politik, kebijakan pemerintah dalam mendukung tahapan Pemilu 2024 dan membangun sinergi elemen pendukung keberhasilan pemilu dan Pilkada serentak 2024.

Kasat Reskrim Polresta Bandara Soetta Kompol Reza Fahlevi menambahkan, Bandara Internasional Soetta merupakan bandar udara terbesar dan utama di Indonesia yang melayani penerbangan domestik dan international. Reza mengatakan pelaksanaan pemilu di Bandara Soetta berbeda pada umumnya.

Hal ini dikarenakan operasional Bandara Soetta terus berjalan meski dalam pagelaran pesta demokrasi ini. "Bandara Soetta pada Pemilu 2024 akan menyediakan TPS sehingga pengguna jasa dan pegawai yang melakukan aktivitas di Bandara Soetta tetap bisa menggunakan hak pilihnya pada Pemilu 2024," ungkapnya.

Dia pun mengingatkan terkait arahan Presiden Jokowi agar jangan ada lagi politik identitas, jangan ada lagi polarisasi agama dan jangan ada lagi polarisasi sosial. Karena itu, kata Reza, atensi Kapolri, untuk berperan aktif dalam penegakan hukum terpadu (Gakkumdu) harus dilakukan sejak dini dan perlu adanya Satgas Antimoney Politics serta memantau dan mengawasi dinamika isu di dunia maya dan melakukan koorinasi dengan Kominfo.

Kabag Ops Polresta Bandara Soekarno Hatta Kompol Alvin Pratama memaparkan terkait fungsi operasional Polres Kota Bandara Soetta menjelang Pemilu 2024. Alvin mengungkapkan, terkait kesiapan pemilu, Pam Pemilu 2024, situasi umum Bandara Soetta, prediksi ancaman, potensi ancaman, kerawanan jelang Pemilu 2024, dan kerawanan setelah Pemilu 2024.

Seminar ini dihadiri seluruh jajaran pejabat utama (PJU) Polresta Bandara Soetta, stakeholder terkait di wilayah Bandara Soetta, baik itu perwakilan dari pihak perusahaan, para ketua serikat pekerja, kepala desa, lurah, Satpol PP, ormas, tokoh masyarakat, dan tokoh agama.
(rca)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Puluhan Oknum TNI Serang...
Puluhan Oknum TNI Serang Mapolres Tarakan, 5 Anggota Polisi Luka-luka
Mencekam! Mapolres Tarakan...
Mencekam! Mapolres Tarakan Diserang Sekelompok Orang Diduga Oknum Anggota TNI
Kawal Kedatangan Cristiano...
Kawal Kedatangan Cristiano Ronaldo, Polres Bandara Soetta Siagakan 100 Personel
Tol Sedyatmo Arah Bandara...
Tol Sedyatmo Arah Bandara Soetta Masih Tergenang, Ketinggian Air 40-50 Cm
Hati-hati, Akses ke...
Hati-hati, Akses ke Bandara Soekarno-Hatta Banjir
Jalur Rel Bandara Soetta...
Jalur Rel Bandara Soetta Tergenang Banjir, Perjalanan Kereta Basoetta Hanya Sampai Stasiun Batu Ceper
Bongkar Pemalsuan Sarana...
Bongkar Pemalsuan Sarana Pertanian, Polres Subang Terima Penghargaan dari CorpLife
Mutasi Polri, Kapolsek...
Mutasi Polri, Kapolsek hingga Wakapolres Pamekasan Diganti
Daftar Kapolres-Wakapolres...
Daftar Kapolres-Wakapolres Wilayah Polda Metro Jaya Dimutasi Akhir 2024
Rekomendasi
Anggaran TPG Madrasah...
Anggaran TPG Madrasah Rp2 Triliun Cair sebelum Lebaran, Ini yang Harus Dilakukan Guru
MNC Sekuritas dan Sucor...
MNC Sekuritas dan Sucor AM Edukasi Pasar Modal Syariah di Universitas Swadaya Gunung Jati Cirebon
Sinopsis Sinetron Terbelenggu...
Sinopsis Sinetron Terbelenggu Rindu, Jumat 14 Maret 2025: Rekaman CCTV Ditemukan, Noah Terancam
Berita Terkini
PN Tangerang Kabulkan...
PN Tangerang Kabulkan Praperadilan Korban Kriminalisasi, Pengacara FR Apresiasi Hakim
20 menit yang lalu
Abrasi Sungai Mengancam...
Abrasi Sungai Mengancam Jalan di Aceh Barat, Bupati Tarmizi Tindak Cepat dengan Normalisasi!
34 menit yang lalu
Bank Jatim Salurkan...
Bank Jatim Salurkan Donasi untuk Korban Banjir Bandang Situbondo
40 menit yang lalu
Sadis! Suami Tega Bakar...
Sadis! Suami Tega Bakar Istri Siri karena Cemburu
42 menit yang lalu
Fraksi DPRD Minta Raperda...
Fraksi DPRD Minta Raperda Perubahan Pajak dan Retribusi Daerah Harus Berorientasi Kesejahteraan Rakyat
53 menit yang lalu
Jusuf Muda Dalam: Satu-Satunya...
Jusuf Muda Dalam: Satu-Satunya Menteri yang Dihukum Mati karena Korupsi di Indonesia
1 jam yang lalu
Infografis
5 Bandara Paling Sepi...
5 Bandara Paling Sepi di Indonesia, Bandara Purbalingga Mati Suri
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved