Kebakaran di Lantai 5 RS Hermina Depok, Sumber Api Berasal dari Pantry

Minggu, 23 Juli 2023 - 00:04 WIB
loading...
Kebakaran di Lantai...
Kabid Damkar Depok, Welman Naipospos Hutauruk mengatakan kebakaran yang melanda Rumah Sakit Umum (RSU) Hermina Depok berasal dari api di bagian pantry Lantai 5. Foto/MPI
A A A
DEPOK - Kabid Damkar Depok, Welman Naipospos Hutauruk mengatakan kebakaran yang melanda Rumah Sakit (RS) Hermina Depok berasal dari api di bagian pantry Lantai 5.

"Titik awal mula kebakaran berasal dari lantai lima kejadian sekitar dua jam yang lalu (sekitar pukul 22.00 WIB)," ujar Welman ketika dikonfirmasi awak media, Sabtu (22/7/2023).

Baca juga: RS Hermina Depok Terbakar, Pasien Dievakuasi

"Penyebab dari pantry dapur. Tapi kita sudah sampaikan pasien dievakuasi," sambung dia.

Welman memastikan api tidak sampai menyambar bagian lantai lainnya di RS Hermina Depok.

"Lantai 5 itu yang terbakar hanya ruangan pantry saja. Tidak sampai membakar bagian ruangan perawatan pasien," jelas Welman.

Sebagaimana diketahui sebelumnya, kebakaran melanda Lantai 5 Rumah Sakit Hermina Depok yang ada di Jalan Siliwangi, Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok pada Sabtu (22/7/2023).

Dari video yang beredar di media sosial tampak bagian paling atas dari RS Hermina tersebut dilalap si jago merah. Sejumlah pengendara motor tampak mengabadikan momen saat bagian atap RS dilalap si jago merah.

"Jaya 65 di RS Hermina, tepatnya di lantai lima, pasien sudah kita evakuasi keluar," ujar salah satu petugas yang membantu proses evakuasi dekat dengan mobil pemadam kebakaran.

Sedangkan salah satu keluarga pasien mengunggah video terkait kebakaran tersebut mengaku diberikan kabar oleh petugas telah terjadi korsleting di Lantai 5 RS Hermina Depok.

"Apinya lumayan cepat nyambar," kata perempuan tersebut dalam video narasi yang mengaku sebelum terjadi kebakaran ada di Lantai 4 RS Hermina Depok.

Baca juga: Ganjar: Pemilu Biasa Aja, Jangan Sampai Dibawa ke Hati

Diketahui hingga menjelang pukul 23.00 WIB api dapat mulai dipadamkan. Si jago merah menyala di RS Hermina Depok sekitar pukul 22.00 WIB.
(kri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Pertokoan di Malang...
Pertokoan di Malang Kebakaran, Sejumlah Kendaraan Hangus
Gudang Barang Pecah...
Gudang Barang Pecah Belah di Malang Kebakaran, Warga Panik
Apartemen di Kemayoran...
Apartemen di Kemayoran Kebakaran, Api Terlihat di Balkon
Toko Bangunan di Jalan...
Toko Bangunan di Jalan Pahlawan Bandung Ludes Terbakar, Kerugian Capai Rp2 Miliar
Ibu dan Anak Tewas dalam...
Ibu dan Anak Tewas dalam Kebakaran Rumah di Jatiasih Bekasi
Kapolres Depok Ungkap...
Kapolres Depok Ungkap Dalang Pembakaran Mobil Polisi Tak Kooperatif saat Diperiksa
Tegas! Polda Metro Jaya...
Tegas! Polda Metro Jaya Ultimatum 4 Buronan Pembakaran Mobil Polisi di Depok Segera Serahkan Diri
Peran 5 Pelaku Pembakaran...
Peran 5 Pelaku Pembakaran Mobil Polisi di Depok Terungkap, 4 Tersangka Ternyata Pengurus Ormas
Kantor Pajak Padang...
Kantor Pajak Padang Kebakaran, Kerugian Capai Rp400 Juta
Rekomendasi
7 Fakta Perceraian Paula...
7 Fakta Perceraian Paula Verhoeven & Baim Wong, Dituduh Selingkuh hingga Disebut Istri Nusyuz
Eks Penyidik KPK: Pelantikan...
Eks Penyidik KPK: Pelantikan Harun Al Rasyid Bukti Prabowo Ingin Penyelenggaraan Haji Bebas Korupsi
4 Ayat Terakhir Surat...
4 Ayat Terakhir Surat Al Hasyr, Bacaan, Arti dan Manfaatnya
Berita Terkini
Gelar Rakerwil di NTB,...
Gelar Rakerwil di NTB, Partai Perindo Bangun Kekuatan dari Akar Rumput Demi Kemenangan Pemilu 2029
10 menit yang lalu
Reses Maraton 3 Hari,...
Reses Maraton 3 Hari, Legislator Perindo Dapot Hutagalung Serap dan Perjuangkan Curhatan Warga Bengkalis
22 menit yang lalu
PCNU Jakut dan Polres...
PCNU Jakut dan Polres Pelabuhan Tanjung Priok Bagikan Sembako ke Sopir Truk
2 jam yang lalu
Kasus Siswa Diduga Keracunan...
Kasus Siswa Diduga Keracunan MBG di Cianjur, Partai Perindo: Perkuat Pengawasan Kualitas
2 jam yang lalu
Pohon Tumbang, Rekayasa...
Pohon Tumbang, Rekayasa Lalin Diterapkan di Tol Jagorawi Akses Keluar Karanggan KM 24
3 jam yang lalu
Pembunuh Pria Dalam...
Pembunuh Pria Dalam Karung Bawa Mayat Korban Pakai Motor Terekam CCTV
3 jam yang lalu
Infografis
5 Negara Islam dengan...
5 Negara Islam dengan Kekuatan Militer Terkuat di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved