Ciptakan Ketahanan Pangan, Wong Kito Ganjar Budi Daya Alpukat Mentega

Jum'at, 21 Juli 2023 - 17:02 WIB
loading...
Ciptakan Ketahanan Pangan,...
Sukarelawan Wong Kito Dewe memberikan edukasi kepada warga OKU Timur tata cara penanaman bibit alpukat mentega, Kamis (20/7/2023). Foto/Dok. SINDOnews
A A A
OKU TIMUR - Sukarelawan Wong Kito Dewe memberikan edukasi kepada warga Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Timur tata cara penanaman bibit alpukat mentega. Kegiatan ini merupakan upaya ketahanan pangan dengan menyulap pekarangan rumah menjadi lahan hijau.

Edukasi meliputi pemilihan bibit, menyediakan lubang, pemberian pupuk yang tepat, dan lain sebagainya. Berlokasi di Desa Sidowaluyo, Kecamatan Belitang Mulya, Kabupaten OKU Timur, acara ini disambut baik oleh warga.

Relawan Ganjar Pranowo ini juga melakukan penanaman bibit alpukat mentega secara langsung di pekarangan rumah warga. Di samping itu, mereka menyerahkan 730 bibit untuk dibagikan ke 12 desa.

"Tujuan kami menciptakan ketahanan pangan ataupun penambahan pendapatan masyarakat. Masyarakat bisa mendapatkan tambahan penghasilan dari penjualan alpukat mentega," kata Korwil Wong Kito Dewe Kabupaten OKU Timur, Dwiyanto, Kamis (20/7/2023).

Alpukat mentega dipilih lantaran mudah dibudidayakan serta digemari warga. Budi daya ini memiliki banyak manfaat bagi warga, di antaranya menjadi stimulus penguatan ekonomi masyarakat, mengentaskan kemiskinan, serta ketahanan pangan penuhi gizi keluarga.

Wong Kito Dewe OKU Timur juga bakal memberikan pendampingan kepada warga mulai dari penanaman, perawatan berkala, hingga berbuah. "Nanti relawan memonitor ataupun perawatan berkala dari pemupukan sampai penyemprotan. Nantinya kita yang memberikan sekaligus edukasi dan penanganan di lapangan," jelasnya.

Erlan (55), salah satu warga Desa Sido Waluyo mengaku tertarik untuk membudidayakan alpukat mentega ini. Menurut dia, apa yang telah dilakukan relawan Ganjar Pranowo itu dinilai tepat dan bermanfaat bagi warga setempat. "Insyaallah kalau berbuah lebih banyak jadi pendapatan keluarga," katanya.
(poe)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Percepatan Ketahanan...
Percepatan Ketahanan Pangan, PTPN IV PalmCo Optimalkan Areal Replanting
Partai Perindo Pacu...
Partai Perindo Pacu Pengembangan OKU Timur untuk Sejahterakan Rakyat
Menteri ATR/BPN Serahkan...
Menteri ATR/BPN Serahkan 42 Sertifikat HPL Seluas 32.000 Hektare kepada KSAD
Majukan Pendidikan di...
Majukan Pendidikan di OKU Timur, Legislator Partai Perindo Buat Aplikasi Sekolah Digital Masa Depan
Dalam Rangka TMMD ke-123,...
Dalam Rangka TMMD ke-123, Dua Hektare Lahan Ketahanan Pangan Dibuka di Desa Talusi
Ketahanan Pangan Nasional...
Ketahanan Pangan Nasional Dapat Dimulai dari Skala Rumah Tangga
Banyuwangi Kini Punya...
Banyuwangi Kini Punya Pusat Penelitian dan Pengembangan Kakao Berkelanjutan
Dukung Ketahanan Pangan,...
Dukung Ketahanan Pangan, Polda Kalbar dan Pemkab Bengkayang Bangun Pabrik Jagung
Wujudkan Ketahanan Pangan,...
Wujudkan Ketahanan Pangan, Lapas Pematang Siantar Resmikan Green House
Rekomendasi
6 Alasan Israel Tidak...
6 Alasan Israel Tidak Masuk Jadi Anggota NATO, Salah Satunya Ogah Ribut dengan Rusia
MNC Sekuritas dan Sucor...
MNC Sekuritas dan Sucor AM Edukasi Pasar Modal Syariah di Universitas Swadaya Gunung Jati Cirebon
5 Negara yang Alami...
5 Negara yang Alami Gerhana Bulan Total di Bulan Maret 2025, dari Benua Amerika hingga Afrika
Berita Terkini
PN Tangerang Kabulkan...
PN Tangerang Kabulkan Praperadilan Korban Kriminalisasi, Pengacara FR Apresiasi Hakim
13 menit yang lalu
Abrasi Sungai Mengancam...
Abrasi Sungai Mengancam Jalan di Aceh Barat, Bupati Tarmizi Tindak Cepat dengan Normalisasi!
27 menit yang lalu
Bank Jatim Salurkan...
Bank Jatim Salurkan Donasi untuk Korban Banjir Bandang Situbondo
34 menit yang lalu
Sadis! Suami Tega Bakar...
Sadis! Suami Tega Bakar Istri Siri karena Cemburu
35 menit yang lalu
Fraksi DPRD Minta Raperda...
Fraksi DPRD Minta Raperda Perubahan Pajak dan Retribusi Daerah Harus Berorientasi Kesejahteraan Rakyat
46 menit yang lalu
Jusuf Muda Dalam: Satu-Satunya...
Jusuf Muda Dalam: Satu-Satunya Menteri yang Dihukum Mati karena Korupsi di Indonesia
1 jam yang lalu
Infografis
Mark Zuckerberg Ungkap...
Mark Zuckerberg Ungkap Rencana AI Google dan Apple Ciptakan Tuhan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved