Pesawat Smart Aviation Diberondong Tembakan di Bandara Intan Jaya Akibatkan 4 Lubang di Sayap Kiri

Selasa, 18 Juli 2023 - 14:30 WIB
loading...
Pesawat Smart Aviation...
Pesawat Smart Aviation diberondong tembakan Bandara Pogapa Intan Jaya, Papua Tengah. Pesawat ditembaki oleh KKB sesaat setelah mendarat pada Selasa (18/7/2023). Foto/Ist
A A A
INTAN JAYA - Pesawat Smart Aviation diberondong tembakan Bandara Pogapa Intan Jaya, Papua Tengah. Pesawat ditembaki oleh kelompok kriminal bersenjata (KKB) sesaat setelah mendarat pada Selasa (18/7/2023).

Pesawat Smart Aviation Diberondong Tembakan di Bandara Intan Jaya Akibatkan 4 Lubang di Sayap Kiri


Tembakan mengakibatkan sayap kiri pesawat berlubang di empat titik.



“Tim tersebut berhasil menemukan empat lubang pada sayap kiri pesawat Caravan PK-SNO, Serial No. 208B2375, yang diduga disebabkan oleh dua proyektil peluru yang menembus pesawat tersebut,” kata Kabid Humas Polda Papua, Kombes Ignatius Benny Ady Prabowo, Selasa (18/7/2023).

Selanjutnya, Tim Reserse Kriminal Polres Nabire, bekerja sama dengan Smart Aviation, melakukan olah tempat kejadian (TKP) perkara terkait dugaan penembakan terhadap pesawat Caravan PK-SNO Serial No. 208B2375 yang digunakan PT Smart Cakrawala Aviation.

“Hasil Kordinasi kami, memang pada saat pesawat melakukan pendaratan di Bandara Pogapa, Distrik Homeyo, Kabupaten Intan Jaya tepatnya di ujung bandara tedengar lebih dari 10 suara tembakan,” ujar Ignatius.

Kasatgas Humas Operasi Damai Cartenz, Kombes Donny Charles Go, saat dikonfirmasi menjelaskan, KKB diduga menembaki Pesawat Smart Aviation di Bandara Intan Jaya.



"Benar. Hari ini sekitar jam 08.30 WIT, (penembakan) saat (pesawat) mau mendarat, kemudian ditembak lagi saat mau terbang," kata Donny Charles Go

Donny menyebut bahwa pesawat itu membawa beberapa penumpang. Akan tetapi, para penumpang pesawat tersebut dinyatakan selamat.

Pesawat itu dapat melanjutkan perjalanan dan telah mendarat di Bandara Sugapa, Intan Jaya, Papua. Saat ini, polisi masih melakukan penyelidikan terkait aksi penembakan tersebut.

"Tidak ada korban jiwa. Pesawat kembali dengan selamat ke Sugapa," pungkasnya.
(shf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Terungkap Modus Penyelundupan...
Terungkap Modus Penyelundupan Senjata Api ke KKB Papua, Dimasukkan ke Kompresor
Satgas Damai Cartenz...
Satgas Damai Cartenz Gagalkan Penyelundupan Senjata Api dan Ratusan Amunisi untuk KKB
Penampakan Aipda Robig,...
Penampakan Aipda Robig, Polisi Penembak Siswa SMK di Semarang Diborgol saat Dilimpahkan ke Kejaksaan
Usai Ditembak Oknum...
Usai Ditembak Oknum TNI AL, Bos Rental Sempat Jatuh dan Tergopoh Masuk Minimarket
Sidang Penembakan Bos...
Sidang Penembakan Bos Rental Mobil, Karyawan Minimarket Dengar 4 Kali Tembakan
Bos Rental Mobil Ditembak...
Bos Rental Mobil Ditembak Oknum TNI AL, Dokter Forensik: Peluru Tembus ke Jantung dan Hati
Pecatan Polisi yang...
Pecatan Polisi yang Membelot Jadi Pemimpin KKB Aske Mabel Ditangkap di Yalimo Papua Pegunungan
Anak Bos Rental Menangis...
Anak Bos Rental Menangis Bersaksi, Oknum TNI Terdakwa Penembakan Tertunduk Lesu
4 Tersangka Penembakan...
4 Tersangka Penembakan Bos Rental hingga Tewas di Rest Area Ditangkap, 1 Masih Buron
Rekomendasi
Usulkan Reformasi RUU...
Usulkan Reformasi RUU Penyiaran, Fraksi Golkar: Cari Solusi yang Adaptif dan Inklusif
Kejagung Periksa 120...
Kejagung Periksa 120 Saksi terkait Kasus Korupsi Tata Kelola Minyak Mentah di Pertamina
3 Alasan Turki Blokir...
3 Alasan Turki Blokir Kerjasama Militer Israel dengan NATO, Terkait Tindakan Zionis di Gaza
Berita Terkini
Kepala Sekolah SDN 02...
Kepala Sekolah SDN 02 Srogol Apresiasi Kegiatan Literasi MNC Peduli dan MNC Land
18 menit yang lalu
Matangkan Jakarta Kota...
Matangkan Jakarta Kota Global, QRIS Tap dengan NFC Resmi Diterapkan di MRT
40 menit yang lalu
Dharma Jaya Resmikan...
Dharma Jaya Resmikan Hub Channel Pertama di Cengkareng
45 menit yang lalu
Sungai Batanghari Meluap,...
Sungai Batanghari Meluap, 30 Sekolah di Muarojambi Terendam Banjir
48 menit yang lalu
Berkah Ramadan, KPN...
Berkah Ramadan, KPN Corp Salurkan Bantuan untuk Sekolah Anak-anak Kurang Mampu
54 menit yang lalu
Gempa 5,5 Guncang Toli-Toli...
Gempa 5,5 Guncang Toli-Toli Sulteng, BMKG: Waspadai Gempa Susulan
1 jam yang lalu
Infografis
Pemain Termahal di Asia...
Pemain Termahal di Asia Tenggara 2025, Indonesia Mendominasi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved