Tampang Pemotor Koboi yang Tembakkan Airsoft Gun di Bogor, Minta Maaf ke TNI

Senin, 10 Juli 2023 - 14:11 WIB
loading...
Tampang Pemotor Koboi...
Pemotor Irfan Dermawan (33) yang menembakkan airsoft gun ke udara di Jalan Alternatif Puncak, Babakan Madang, Kabupaten Bogor meminta maaf atas aksi kobinya. Foto: Tangkapan Layar
A A A
BOGOR - Pemotor Irfan Dermawan (33) yang menembakkan airsoft gun ke udara di Jalan Alternatif Puncak, Babakan Madang, Kabupaten Bogor meminta maaf atas aksi koboinya . Pria berkaca mata itu menyampaikan video permohonan maaf di Polsek Babakan Madang.

"Saya atas nama Irfan Dermawan, dengan ini ingin menyampaikan permohonan maaf atas kesalahan yang saya lakukan di jalan menuju Bukit Pelangi. Saya sadar menembakkan senjata jenis airsoft gun ke atas di keramaian warga," ujar Irfan, Senin (10/7/2023).



Apalagi dia mengaku anggota TNI. Karena itu, dia juga menyampaikan permohonan maaf terhadap institusi TNI.

"Saya mengakui perbuatan saya salah, dengan ini saya memohon maaf juga kepada anggota TNI semuanya saya sudah mengaku anggota Koramil Kramat Jati," katanya.

Sebelumnya, Irfan diamankan polisi di Babakan Madang, Kabupaten Bogor pada Minggu 9 Juli 2023. Pria itu diamankan karena menembakkan airsoft gun ke udara di tengah kepadatan di Jalan Alternatif Puncak.

Awalnya terdapat rombongan atau komunitas motor yang sedang melintas di lokasi. Rombongan tersebut membantu memarkirkan bus.

Namun, terdapat pemotor lain yakni Irfan yang menembakkan airsoft gun ke udara. Lantas, pengendara motor dan warga di sekitar lokasi langsung menanyakan tujuan dan identitas Irfan.

Ketika ditanya, dia mengaku anggota Koramil Kramat Jati, namun setelah ditelisik Irfan hanya karyawan swasta. Dari situ, Irfan digelandang ke Polsek Babakan Madang untuk pemeriksaan lebih lanjut.
(jon)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Awal Ramadan, Pos Indonesia...
Awal Ramadan, Pos Indonesia Salurkan Bansos PKH dan Program Sembako di Bogor
Jalan Utama Puncak Dua...
Jalan Utama Puncak Dua Tertutup Longsor, Pengendara Diminta Cari Jalan Alternatif
Banjir Bandang Terjang...
Banjir Bandang Terjang Desa Tugu, Imigrasi Bogor Bergerak Cepat Salurkan Bantuan Sosial
3 Potret Sangar Hard...
3 Potret Sangar Hard Gumay Kenakan Seragam PSHT dan TNI, Lengkap dengan Kisah Keanggotaannya
Pengemudi Mobil di Bogor...
Pengemudi Mobil di Bogor Tewas Ditusuk Gara-gara Serempetan dengan Pengendara Motor
Pasutri di Sukajaya...
Pasutri di Sukajaya Bogor Tewas Terseret Arus Sungai Cibogo Cisarua
Banjir Rendam Bojong...
Banjir Rendam Bojong Kulur Bogor, 4.971 KK Terdampak
Waspada Banjir! Status...
Waspada Banjir! Status Bendung Katulampa Bogor Naik Siaga 3
Banjir Bogor Makin Parah!...
Banjir Bogor Makin Parah! Puri Harmoni 8 Terendam, Warga Mengungsi
Rekomendasi
Presiden Prabowo Ingin...
Presiden Prabowo Ingin Buat Penjara Terpencil untuk Koruptor
TBS Energi Tumbuh Positif...
TBS Energi Tumbuh Positif di Tengah Transformasi Bisnis Berkelanjutan
Presiden Prabowo Atur...
Presiden Prabowo Atur Sekretaris Kabinet di Bawah Setmilpres, Letkol Teddy Tak Harus Mundur dari TNI
Berita Terkini
Awal Ramadan, Pos Indonesia...
Awal Ramadan, Pos Indonesia Salurkan Bansos PKH dan Program Sembako di Bogor
1 jam yang lalu
Peduli Sesama, Partai...
Peduli Sesama, Partai Perindo Sumba Barat Daya Ringankan Beban Keluarga Korban Sambaran Petir
1 jam yang lalu
3 Gerbong di Stasiun...
3 Gerbong di Stasiun Tugu Ternyata Dibakar, Motif Pelaku Terungkap
1 jam yang lalu
Persekusi di Garut Bentuk...
Persekusi di Garut Bentuk Ekspresi Keagamaan Berlebihan
1 jam yang lalu
Menteri ATR/BPN Serahkan...
Menteri ATR/BPN Serahkan 42 Sertifikat HPL Seluas 32.000 Hektare kepada KSAD
2 jam yang lalu
Kompolnas Dengar Eks...
Kompolnas Dengar Eks Kapolres Ngada AKBP Fajar Widyadharma Segera Ditetapkan sebagai Tersangka
2 jam yang lalu
Infografis
Fenomena Ikan yang Hidup...
Fenomena Ikan yang Hidup di Laut Dalam Bermunculan ke Permukaan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved