Fakta-fakta Hubungan Inses Ayah dan Anak di Banyumas, 7 Bayi Dibunuh

Senin, 26 Juni 2023 - 21:13 WIB
loading...
Fakta-fakta Hubungan...
Sejumlah personel Polresta Banyumas saat melakukan pencarian 3 mayat bayi yang dikubur pelaku inses di Banyumas. Meski melibatkan anjing pelacak namun belum juga ditemukan. Foto: iNewsTV/Saladin Ayyubi
A A A
BANYUMAS - Polresta Banyumas berhasil membongkar kasus penemuan 4 bayi yang tinggal tulang belulang terkubur di kebun warga bernama Tomo, di Kelurahan Tanjung Kecamatan Purwokerto Selatan, Kabupaten Banyumas.

Berikut fakta-fakta hubungan terlarang antara ayah dan anak yang menggemparkan Banyumas.

4 Bayi Ditemukan Terkubur di satu lokasi

Warga di Kelurahan Tanjung, Kecamatan Purwokerto Selatan, Banyumas dikejutkan dengan ditemukannya kerangka manusia yang diduga kerangka bayi. Kerangka itu ditemukan warga saat tengah menggali tanah pekarangan yang sedang diratakan. Saat itu warga yang kembali meneruskan pekerjaannya meratakan tanah dan kembali menemukan kerangka yang terkubur tak jauh dari lokasi penguburan pertama. Tak hanya satu, tetapi tiga kerangka di 3 lokasi kuburan yang diduga bayi ditemukan dengan lokasi penguburan saling berdekatan.



Hubungan Inses Ayah dan Anak terjadi 11 Tahun

Polresta Banyumas berhasil mengungkap hubungan terlarang (inses) antara ayah dan anak, Rudi dan Endang, keduanya hidup bersama di sebuah gubug di pinggir Sungai Banjara di kebun milik Tomo di Kelurahan Tanjung Purwokerto. Ironisnya, Rudi yang seharusnya menjaga anaknya yang saat itu masih berumur 12 tahun, justru menyetubuhinya layaknya suami dan istri, hingga melahirkan 7 bayi. Rudi dan Endang telah menjalin hubungan terlarang selama 11 tahun sejak 2012 silam.



7 Bayi Hasil Hubungan Inses Dibunuh, 3 Masih Dicari

Rudi dan Endang pelaku inses akhirnya berhasil ditangkap, mereka pun mengakui telah memiliki 7 bayi namun semuanya dibunuh dan dikubur di lokasi yang sama. Endang melahirkan anak pertamanya pada tahun 2013 lalu. Kemudian melahirkan lagi 6 anak-anaknya yang lain dan semua dibunuh dan dikuburkan di sekitar lokasi gubug tempat tinggalnya. Namun kini, polisi masih mencari 3 kuburan bayi yang belum ditemukan.



Pelaku Inses Ayah dan Anak Ditangkap

Polresta Banyumas berhasil menangkap dua pelaku inses di Banyumas, yakni ayah dan anak (Rudi dan Endang). Penangkapan Rudi berawal setelah anaknya bernama Endang (25) ditangkap lebih dulu polisi. Dari pengakuannya, Rudi akhirnya berhasil ditangkap.

Rudi ditangkap Satuan Resmob Polresta Banyumas Jawa Tengah, Senin (26/6/2023). Rudi merupakan ayah kandung dari Endang, yang juga merupakan ibu ke 4 bayi yang ditemukan terkubur di kebun belakang milik Tomo, warga Kelurahan Tanjung Kecamatan Purwokerto Selatan, Kabupaten Banyumas.
(nic)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Kakek Prabowo, RM Margono...
Kakek Prabowo, RM Margono Djojohadikusumo Diusulkan Jadi Pahlawan Nasional
Kolaborasi SnackVideo...
Kolaborasi SnackVideo dan Baznas Banyumas Hadirkan Solusi Donasi Digital
Pelaku Pembunuhan Ibu...
Pelaku Pembunuhan Ibu dan Anak dalam Toren di Tambora Ditangkap di Banyumas
Sosok 3 Srikandi Penjaga...
Sosok 3 Srikandi Penjaga Perbatasan Banyumas, Dihadang Warga hingga Menemukan Saudara
Sapi 400 Kg Nyemplung...
Sapi 400 Kg Nyemplung Kolam Sempit di Banyumas, Evakuasi Dramatis karena Stres
Edan! Modus Ilmu Kebal...
Edan! Modus Ilmu Kebal dan Awet Muda, Ayah Setubuhi Anak Kandung Selama 10 Tahun
Keji! Gadis Cilik Diperkosa...
Keji! Gadis Cilik Diperkosa di Dalam Masjid hingga Hamil, Pelakunya Ternyata...
Update Video Mesum Ibu...
Update Video Mesum Ibu dan Anak Kandung, Ternyata Sengaja Dibuat untuk Dijualbelikan
5 Fakta Video Mesum...
5 Fakta Video Mesum Inses Ibu dan Anak di Kuningan, Nomor 4 Bikin Syok
Rekomendasi
Seluruh Pekerja di Ekosistem...
Seluruh Pekerja di Ekosistem MBG Dilindungi BPJS Ketenagakerjaan
Resmi di Bawah OJK,...
Resmi di Bawah OJK, Valbury Komitmen Tingkatkan Layanan Nasabah
IJTI Pertanyakan Penetapan...
IJTI Pertanyakan Penetapan Tersangka Direktur Pemberitaan JakTV, Minta Kejagung Libatkan Dewan Pers
Berita Terkini
Tarian Nusantara di...
Tarian Nusantara di TMII Diikuti 500 Anak dari Anjungan Sabang hingga Merauke
1 jam yang lalu
Siswa SMKN 29 Jakarta...
Siswa SMKN 29 Jakarta Dilatih Keselamatan Kerja dan Kelestarian Lingkungan
1 jam yang lalu
Ibu dan Anak Tewas dalam...
Ibu dan Anak Tewas dalam Kebakaran Rumah di Jatiasih Bekasi
1 jam yang lalu
Korban Dokter Kandungan...
Korban Dokter Kandungan Cabul di Garut Bertambah Jadi 5 Orang
2 jam yang lalu
Bangun Ketahanan Pangan,...
Bangun Ketahanan Pangan, Perindo Kepulauan Mentawai Bantu Bibit dan Pupuk untuk Kelompok Tani
2 jam yang lalu
Kenang Perjuangan Kartini,...
Kenang Perjuangan Kartini, Teater Monolog Dipentaskan di Wisma Habibie-Ainun
2 jam yang lalu
Infografis
Jadwal Contraflow Arus...
Jadwal Contraflow Arus Mudik dan Balik Lebaran di Tol Jakarta-Cikampek
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved