Bacaleg Perindo Angela Tanoesoedibjo Dukung UMKM dengan Bagikan Gerobak Gratis

Rabu, 31 Mei 2023 - 15:33 WIB
loading...
Bacaleg Perindo Angela...
Pedagang mie ayam di Kota Surabaya, Djulatin bahagia menerima gerobak Perindo. Foto/iNews TV/Hari Tambayong
A A A
SURABAYA - Bakal calon anggota legislatif (Bacaleg) Partai Perindo, Angela Tanoesoedibjo, memberikan dukungan penuh terhadap kemajuan UMKM. Hal itu, salah satunya dibuktikan dengan pembagian gerobak gratis untuk pedagang mie ayam di Kota Surabaya.



Kali ini, pedagang mie ayam yang menerima gerobak Perindo, adalah Djuliatin yang berjualan di Jalan Raya Wiyung. Dia sudah puluhan tahun berjualan mie ayam di depan pintu masuk perumahan di Kota Surabaya.



Partai bernomor 16 ini, memiliki kepedulian terhadap para pelaku UMKM sehingga bisa terus membangun usaha mandiri. Penyerahan gerobak Perindo ini dipimpin Bacaleg Partai Perindo Dapil 1 DPRD Jatim, Gunawah STh.; dan Bacaleg Partai Perindo Dapil 5 DPRD Kota Surabaya, Andre Setiawan.



Gunawan mengatakan, Partai Perindo akan terus membantu dan mendukung ekonomi masyarakat, terutama sektor UMKM, mengingat sektor UMKM berkontribusi besar terhadap perekonomian Indonesia. "Jika UMKM berkembang, maka masyarakat juga akan lebih sejahtera," ungkapnya.
(eyt)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2523 seconds (0.1#10.24)