PLN Bekasi Catat 203 Pelanggan Manfaatkan Promo Harbelnas 2023

Selasa, 16 Mei 2023 - 13:38 WIB
loading...
PLN Bekasi Catat 203...
PLN UP3 Bekasi terus meningkatkan pelayanan kelistrikan di wilayah Kota Bekasi. Foto/Istimewa
A A A
BEKASI - PT PLN menghadirkan promo tambah daya bagi pelanggan. Kali ini, promo tambah daya diberikan dalam rangka menyemarakkan Hari Belanja Nasional (Harbelnas) berupa voucher tambah daya pelanggan yang akan di-bundling dengan produk UMKM.

Promo ini juga merupakan bentuk dukungan PLN kepada pelaku UMKM dan memberikan wadah untuk memasarkan produknya melalui Marketplace yang tersedia di dalam aplikasi PLN Mobile.

Melalui fitur ini, pelanggan PLN pun dapat melakukan pembelian produk UMKM sekaligus menikmati promo diskon tambah daya bundling yang diberikan oleh PLN.



Dalam promo ini, PLN memberikan voucher tambah daya sampai dengan daya akhir 5.500 VA dengan harga spesial Rp.250.000 hanya dengan berbelanja melalui fitur Marketplace PLN Mobile senilai minimal Rp.125.000 dalam 1 kali transaksi.

Voucher tambah daya ini dapat digunakan untuk transaksi tambah daya pelanggan rumah tangga, bisnis kecil, dan industri kecil. Promo Harbelnas ini berlaku sejak 1 Mei 2023 hingga 31 Mei bagi masyarakat yang sudah menjadi pelanggan PLN sebelum 1 Maret 2023.

Manager PLN UP3 Bekasi, Redi Zusanto menyampaikan, hingga saat ini, di wilayah kerjanya mencatat sebanyak 203 pelanggan yang memanfaatkan promo Harbelnas per minggu kedua Mei 2023.



Dengan rincian, pelanggan rumah tangga sebanyak 179, dan bisnis sebanyak 24 pelanggan.

“Selain mendapatkan potongan harga untuk tambah daya, dengan mengikuti program ini, pelanggan PLN dapat ikut serta membantu para pelaku UMKM meningkatkan omzet usahanya,” ujar Redi, Selasa (16/5/2023).

Lebih lanjut, Redi berharap, masyarakat ataupun pelanggan, khususnya di wilayah PLN UP3 Bekasi dapat memanfaatkan program ini sebaik mungkin dengan belanja produk UMKM dan mengajukan permohonan tambah daya melalui aplikasi PLN Mobile.

“Setiap user aplikasi PLN Mobile akan mendapatkan satu voucher tambah daya, dan program ini berlaku hingga 31 Mei 2023, jadi silahkan masyarakat untuk segera memanfaatkan promo ini,” tutup Redi.

Di Bandung, Susiana Mutia, General Manager PLN Unit Induk Distribusi Jawa Barat menyampaikan dukungan PLN terhadap pemasaran produk UMKM melalui Marketplace PLN Mobile sejalan dengan komitmen PLN dalam aspek Enviroment, Social & Governance (ESG) khususnya memberikam dampak positif secara sosial.
(ams)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Puluhan Mobil Terendam...
Puluhan Mobil Terendam Banjir di Boulevard Raya Galaxy, Begini Penampakannya
Banjir Parah di Bekasi,...
Banjir Parah di Bekasi, Rata-rata Ketinggian Air di Atas 3 Meter
Warga Harapan Baru Bekasi...
Warga Harapan Baru Bekasi Utara Resah Tower Dibangun di Atas Rumah
Listrik di Lebak Padam...
Listrik di Lebak Padam Berjam-jam usai Tiang Roboh Disapu Angin
Penjabat Wali Kota Bekasi...
Penjabat Wali Kota Bekasi Apresiasi Kick off AI Talent Management di RSUD
Siswi SD di Bekasi Diduga...
Siswi SD di Bekasi Diduga Jadi Korban Bully hingga Pelecahan Seksual, Orang Tua Lapor Polisi
Sinergi Kepolisian dan...
Sinergi Kepolisian dan PLN: Amankan Listrik Ilegal di Wilayah Cikarang demi Keselamatan Warga Jelang Nataru
Masa Tenang Pilkada...
Masa Tenang Pilkada Serentak 2024, Sejumlah APK Belum Dicopot di Kota Bekasi
Purnawirawan TNI Tewas...
Purnawirawan TNI Tewas Kecelakaan di Jalan Raya Sultan Agung Bekasi
Rekomendasi
Harga Emas Antam Kembali...
Harga Emas Antam Kembali Bangkit, Naik Rp12.000 per Gram Hari Ini
Celine Evangelista Menangis...
Celine Evangelista Menangis Cium Kakbah, Perjalanan Perdana ke Tanah Suci usai Mualaf
Ikan Berkepala Gumpalan...
Ikan Berkepala Gumpalan Ditemukan di Antara 27 Spesies Baru di Peru
Berita Terkini
Profil Irjen Pol Nanang...
Profil Irjen Pol Nanang Avianto, Alumni Akpol 1990 dengan Karier Mentereng Jadi Kapolda Jatim
2 jam yang lalu
Kanit PPA Polrestabes...
Kanit PPA Polrestabes Makassar Minta Rp10 Juta ke Pelaku Pelecehan, Rp5 Juta untuk Korban dan Rp5 Juta Iptu HR
4 jam yang lalu
5 Hal Menarik dari Prabu...
5 Hal Menarik dari Prabu Siliwangi, Mulai dari Asal Usul hingga Mitos Macan Putih
4 jam yang lalu
Kisah Bripka Joko Hadi,...
Kisah Bripka Joko Hadi, Polisi Penggali Kubur Sukarela Selama 23 Tahun bagi Warga Kurang Mampu
4 jam yang lalu
Kronologi Fidya Kamalindah...
Kronologi Fidya Kamalindah Atlet Taekwondo Nasional asal Bandung Hilang 10 Tahun
10 jam yang lalu
Kasus Korupsi Pabrik...
Kasus Korupsi Pabrik Gula Asembagus, Kortas Tipikor Mabes Polri Geledah Kantor PTPN 1 Surabaya
11 jam yang lalu
Infografis
Tarif Tol Diskon 20%...
Tarif Tol Diskon 20% Selama Mudik Lebaran 2025, Catat Tanggalnya
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved