Formula E Tak Gunakan Duit Negara, Bamsoet Persilakan BUMN Jadi Sponsor

Rabu, 15 Maret 2023 - 11:04 WIB
loading...
Formula E Tak Gunakan...
Ketua Dewan Pengarah Formula E Bambang Soesatyo mempersilakan perusahaan BUMN mensponsori ajang balap Formula E pada 4-5 Juni 2023. Foto/Ilustrasi.dok/Istimewa
A A A
JAKARTA - Ketua Dewan Pengarah atau Steering Committee (SC) Formula E Bambang Soesatyo (Bamsoet) mempersilakan perusahaan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) mensponsori ajang balap Formula E pada 4-5 Juni 2023. Namun bila tak ada perusahaan BUMN yang berminat, sudah ada sejumlah perusahaan swasta berminat menjadi sponsor.

Bamsoet mengatakan, membuka pintu selebar-lebarnya untuk perusahaan BUMN jika ingin menjadi sponsor Formula E 2023. Karena ajang balap mobil listrik tersebut merupakan lahan bisnis sekaligus wadah promosi.

“Ini kan ruang bisnis buat BUMN juga untuk promosi, terutama bank, Pertamina, atau PLN karena memang kita lebih ke Go Green,” kata Bamsoet kepada wartawan, Selasa (14/3/2023).

Sebaliknya, menurut Bamsoet, apabila BUMN tidak ikut berpartisipasi memberikan sponsor terhadap Formula E bukan lah suatu masalah. Bamsoet mengklaim, sejumlah pihak swasta banyak yang berminat menjadi sponsor.


“Banyak teman-teman swasta yang akan mencari peluang untuk ikut ambil bagian. Formula E ini akan ditonton oleh 1,5 m dunia diliput oleh 153 televisi internasional,” ujarnya.

Bamsoet menegaskan, ajang balap mobil listrik tidak menggunakan anggaran dari negara maupun Pemprov DKI. Hal itu sesuai dengan arahan Presiden Joko Widodo.

“Sesuai arahan Presiden acara ini adalah b to b (business to business). Tidak memakai APBN maupun APBD,” ucapnya.

Sebelumnya penyelenggaraan balapan mobil listrik Formula E 2024 kemungkinan tidak lagi di Ancol Jakarta Utara. Formula E direncanakan digelar di jalan protokol Ibu Kota seperti Jalan Sudirman hingga Jalan Medan Merdeka Selatan.

Penyelenggaraan balap mobil listrik bakal digelar dengan konsep street circuit.

(hab)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Pelindo Kembali Berpartisipasi...
Pelindo Kembali Berpartisipasi dalam Mudik Gratis BUMN 2025
Bazar UMKM di Makassar,...
Bazar UMKM di Makassar, Wujud Komitmen BUMN Perkuat Ekonomi Lokal
Kasus Karyawan BUMN...
Kasus Karyawan BUMN yang Hajar Istrinya hingga Babak Belur Memasuki Babak Baru
Pertama di NTT, Pupuk...
Pertama di NTT, Pupuk Indonesia dan Relawan Bakti BUMN Bentangkan Bendera Merah Putih Sepanjang 1 KM
Relawan Bakti BUMN di...
Relawan Bakti BUMN di Pasuruan Hidupkan Budaya Lokal
Bakti BUMN, Askrindo...
Bakti BUMN, Askrindo Berpartisipasi dalam Konservasi Alam dan Lingkungan di Raja Ampat
Program Mudik Asyik...
Program Mudik Asyik Bersama BUMN 2024, Perhutani Lepas Ratusan Pemudik
PT Sarinah Berangkatkan...
PT Sarinah Berangkatkan Pemudik Program Mudik Asyik Bersama BUMN
PalmCo Siapkan 35 Ton...
PalmCo Siapkan 35 Ton Sembako Pasar Murah di Safari Ramadhan BUMN 2024
Rekomendasi
LG Batal Bangun Pabrik...
LG Batal Bangun Pabrik Baterai Mobil Listrik di RI, Menteri Rosan Ungkap Penggantinya
BINUS University Luncurkan...
BINUS University Luncurkan Program Pendidikan Profesi Arsitek, Cek Keunggulannya
PLN Indonesia Power...
PLN Indonesia Power Siap Tingkatkan Kapasitas SPBU Hidrogen Senayan
Berita Terkini
Jurus Pramono Bereskan...
Jurus Pramono Bereskan Parkir Liar dengan Sistem Digitalisasi Tanpa Uang Tunai
9 menit yang lalu
Apartemen di Kemayoran...
Apartemen di Kemayoran Kebakaran, Api Terlihat di Balkon
27 menit yang lalu
Komitmen Keberlanjutan,...
Komitmen Keberlanjutan, FL Technics Indonesia Gelar Bersih-bersih Pantai
1 jam yang lalu
Pramono Anung Kaget...
Pramono Anung Kaget Pelamar PPSU Membeludak Lebih dari 7.000 Orang
1 jam yang lalu
MUI Jakut Dukung Polisi...
MUI Jakut Dukung Polisi Jaga Kamtibmas di Wilayah Pelabuhan Tanjung Priok
1 jam yang lalu
Pembunuh Pria Terbungkus...
Pembunuh Pria Terbungkus Karung dalam Got di Tangerang Ditangkap di Pinang
2 jam yang lalu
Infografis
Negara-negara Arab Dikecam...
Negara-negara Arab Dikecam karena Tak Berani Melawan Israel
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved