MNC Peduli Gandeng BPBD Cianjur Salurkan Tenda Kelas Darurat ke SDN Giriwinaya

Senin, 13 Februari 2023 - 18:31 WIB
loading...
MNC Peduli Gandeng BPBD...
MNC Peduli kembali menyalurkan tenda kelas darurat kepada SDN Giriwinaya yang terdampak gempa Cianjur melalui BPBD Cianjur, Jabar. Foto/MPI/Ricky Susan
A A A
CIANJUR - MNC Peduli kembali menyalurkan tenda darurat kepada sekolah terdampak gempa Cianjur melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Cianjur, Jabar.

Tenda-tenda kelas darurat tersebut disalurkan kepada SDN Giriwinaya Cianjur. Meskipun masih harus bersekolah di tenda kelas darurat, namun tidak menyurutkan semangat anak-anak untuk belajar.



Bantuan tenda kelas darurat saat ini merupakan hal yang sangat dibutuhkan dalam masa pemulihan pasca tanggap darurat.

MNC Peduli masih akan terus menyalurkan tenda darurat ini kepada sekolah-sekolah yang masih kekurangan tenda sebagai fasilitas belajar mengajar.

Kepala Sekolah SDN Giriwinaya, Nyi Aisyah mengaku bersyukur atas pemberian tenda kelas darurat dari MNC Peduli. Dia mengungkapkan tenda tersebut sangat dibutuhkan oleh sekolah yang dipimpinya.

"Pasca gempa, anak anak memang belajar di tenda darurat, namun saat itu tenda roboh karena angin kencang, dan sampai saat ini belum diperbaiki," katanya.


Dengan adanya tenda kelas darurat dari MNC Peduli ini, kata dia, sangat bermanfaat sekali. Bahkan, anak anak bisa belajar dengan tatap muka.

"Kalau belajar dirumah melalui daging kan kasihan, nah sekarang ada tenda jadi anak anak bisa belajar dengan tatap muka," ungkapnya.

Bantuan tersebut merupakan salah satu dari program #GenerasiCerdasAnakBangsa yang diusung MNC Peduli dalam upaya mendukung pendidikan anak Indonesia.

Masih banyak uluran tangan yang diperlukan untuk saudara-saudara kita di Cianjur dalam masa pemulihan ini. Mari kita terus bantu saudara kita yang berada di Cianjur, agar dapat kembali seperti sediakala.

Donasi untuk warga Cianjur melalui MNC Peduli. Rekening a/n Yayasan Jalinan Kasih: MNC Bank: 100.01.000009751.7, Mandiri: 103.00777.0000.9, BRI: 0206.01.005000.30.2, BCA: 681506760,
(shf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.4737 seconds (0.1#10.140)