Bos Narkoba Kabur dari Lapas Langsa Naik Mobil Istri

Senin, 13 Februari 2023 - 12:57 WIB
loading...
Bos Narkoba Kabur dari...
Ilustrasi tangan diborgol. Foto: Istimewa
A A A
ACEH - Bos narkoba asal Aceh Timur, berhasil kabur dari Lapas Narkotika Kelas IIB Langsa, Aceh. Dia kabur saat diantar petugas untuk berjumpa istri dan anak yang menunggu di dalam mobil di halaman lapas.

Kepala Lapas Narkotika Kelas IIB Langsa, Herman Anwar membenarkan terkait kaburnya narapidana kasus narkotika bernama Zulkifli Muhammmad alias Peng Grik yang merupakan terpidana 20 tahun penjara itu.

Peng Grik di penjara atas kasus kepemilikan sabu seberat 20 kg dan ribuan ekstasi. Dia dibekuk oleh BNN Pusat, pada 8 Mei 2015 lalu, di Medan, Sumatera Utara.



"Kejadian bermula saat istri dan anak-anak Zulkifli ke lapas untuk bertemu Zulkifli. Kepada petugas, napi itu mengatakan anaknya sedang sakit dan ingin sekali bertemu dengan ayahnya," katanya, Senin (13/2/2023).

Karena merasa iba dengan permohonan Zulkifli, salah seorang petugas lapas berinisial MA kemudian membawa Zulkifli melalui pintu utama untuk bertemu istri dan anaknya yang menunggu di halaman lapas.

Namun, petugas tidak menyangka, saat bertemu dengan anaknya yang berada di dalam mobil, jutru dimanfaatkan oleh Zulkifli untuk melarikan diri.



"Saat petugas lengah, Zulkifli melarikan diri dengan cara masuk ke dalam mobil istrinya," kata Herman.

Masih menurut Herman, saat melihat Zulkifli kabur, petugas sempat mengejar. Namun mobil tersebut berhasil meninggalkan halaman lapas. Saat ini, kasus tersebut sudah dilimpahkan ke Polres Langsa.
(san)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
2 Bandar Narkoba Kabur,...
2 Bandar Narkoba Kabur, Polres Pamekasan Janjikan Hadiah Rp10 Juta bagi Informan
300 Napi Rutan Salemba...
300 Napi Rutan Salemba Dipindahkan ke Jawa Barat dan Banten dalam Semalam
46 Napi Kabur Dimasukkan...
46 Napi Kabur Dimasukkan Kembali ke Lapas Kutacane, 6 Masih Buron
Bandar Narkoba di Asahan...
Bandar Narkoba di Asahan Sumut Tembak Polisi saat Disergap
Polisi Ditembak Warga...
Polisi Ditembak Warga saat Tangkap Bandar Narkoba di Deliserdang
Duka Keluarga Bripda...
Duka Keluarga Bripda Faras yang Gugur Diserang Bandar Narkoba: Anak Saya Mati Syahid Dalam Tugas
Ini Tampang Bandar Narkoba...
Ini Tampang Bandar Narkoba di Lahat yang Tikam Polisi hingga Tewas
Gerebek Bandar Narkoba,...
Gerebek Bandar Narkoba, Anggota Polres Lahat Tewas Ditusuk
Jadi Bandar Narkoba,...
Jadi Bandar Narkoba, Pecatan Polisi Ditangkap di Grobogan
Rekomendasi
Berapa Gaji Lulusan...
Berapa Gaji Lulusan S1 Columbia University? Angkanya Bikin Penasaran!
PIS Buka Beasiswa Crewing...
PIS Buka Beasiswa Crewing Talent Scouting, Lulus Dikontrak Jadi Pelaut di Kapal Pertamina
Gara-gara AI Menteri...
Gara-gara AI Menteri Ketenagakerjaan Negara BRICS Kumpul Bareng di Brasil
Berita Terkini
Wakil Ketua DPRD Jabar...
Wakil Ketua DPRD Jabar Minta Petugas Program MBG Cianjur Diseleksi Ulang
35 menit yang lalu
Pramono Anung Bakal...
Pramono Anung Bakal Turun Langsung Pantau Pemutihan Ijazah Siswa yang Ditahan Sekolah
40 menit yang lalu
Sowan ke Kiai Tapal...
Sowan ke Kiai Tapal Kuda, Cak Imin Sebut Iman Sukri Bakal Pimpin DPW PKB Bali
1 jam yang lalu
Gelar Retreat untuk...
Gelar Retreat untuk Pejabat Pemprov Jatim di Pusdik Arhanud, Khofifah: Bangun Sinergi OPD
2 jam yang lalu
Muhammadiyah Dukung...
Muhammadiyah Dukung Polres Pelabuhan Tanjung Priok Jaga Kamtibmas dan Giat Keagamaan
2 jam yang lalu
Sowan ke Ponpes Sukorejo,...
Sowan ke Ponpes Sukorejo, Gus Imin Halalbihalal dengan Kiai Azaim dan Nyai Ju
3 jam yang lalu
Infografis
Smartphone dan Komputer...
Smartphone dan Komputer akan Bebas dari Tarif Trump
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved