BPTTTG: Aktivitas Gunung Merapi Masih Tinggi, Sepekan Ada 6 Guguran Lava

Sabtu, 04 Februari 2023 - 14:02 WIB
loading...
BPTTTG: Aktivitas Gunung...
Selama sepekan, dari 27 Januari hingga 2 Februari 2023 guguran lava teramati sebanyak 6 kali ke arah barat daya dengan jarak luncur maksimal 1.800 meter. Foto SINDOnews
A A A
JOGJAKARTA - Balai Pengembangan dan Penyelidikan Tehnologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) menyebutkan, aktivitas Gunung Merapi sampai saat ini masih tinggi. Selama sepekan, dari 27 Januari hingga 2 Februari 2023 guguran lava teramati sebanyak 6 kali ke arah barat daya dengan jarak luncur maksimal 1.800 meter.



"Suara guguran terdengar dari Pos Babadan sebanyak 5 kali dengan intensitas kecil hingga sedang," ujar Kepala BPPTKG, Agus Budi Santosa, Sabtu (4/2/2023).

Agus mengungkapkan, pada kubah tengah dan kubah barat daya tidak teramati adanya perubahan yang signifikan. Berdasarkan foto udara pada tanggal 13 Januari 2023, volume kubah barat daya terukur sebesar 1.598.700 m3 dan kubah tengah sebesar 2.267.400 m3.

Intensitas kegempaan pada minggu ini masih cukup tinggi tercatat 707 kali gempa Vulkanik Dalam (VTA), 16 kali gempa Vulkanik Dangkal (VTB), 61 kali gempa Fase Banyak (MP), 194 kali gempa Guguran (RF), 4 kali gempa Hembusan (DG), dan 9 kali gempa Tektonik (TT).
"Pemantauan deformasi (perubahan bentuk) Gunung Merapi pada minggu ini tidak menunjukkan perubahan yang signifikan,"kata dia.

Dia menambahkan, pada minggu ini terjadi hujan di Pos Pengamatan Gunung Merapi dengan intensitas curah hujan sebesar 10 mm/jam selama 155 menit di Pos Kaliurang pada tanggal 28 Januari 2023.

Tidak dilaporkan adanya penambahan aliran maupun lahar dari sungai-sungai yang berhulu di Gunung Merapi. "Aktivitas vulkanik Merapi masih cukup tinggi berupa aktivitas erupsi efusif. Status aktivitas ditetapkan dalam tingkat “SIAGA”,"ungkapnya.

Potensi bahaya saat ini berupa guguran lava dan awanpanas pada sektor selatan–barat daya meliputi Sungai Boyong sejauh maksimal 5 km, Sungai Bedog, Krasak, Bebeng sejauh maksimal 7 km.

Pada sektor tenggara meliputi Sungai Woro sejauh maksimal 3 km dan Sungai Gendol 5 km. Sedangkan lontaran material vulkanik bila terjadi letusan eksplosif dapat menjangkau radius 3 km dari puncak.

Oleh karenanya masyarakat diminta untuk tidak melakukan kegiatan apapun di daerah potensi bahaya, mengantisipasi gangguan akibat abu vulkanik dari erupsi Merapi serta mewaspadai bahaya lahar terutama saat terjadi hujan di seputar Merapi.
(don)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Kisah Belanda Meminta...
Kisah Belanda Meminta Paksa Hak Sewa Tanah di Lereng Gunung Merapi ke Sri Sultan HB IV
Gunung Ibu Erupsi Semburkan...
Gunung Ibu Erupsi Semburkan Abu Vulkanik 2.500 Meter
Keyakinan Ramalan Jayabaya...
Keyakinan Ramalan Jayabaya oleh Pangeran Diponegoro saat Gunung Merapi Meletus
Gunung Ibu Meletus,...
Gunung Ibu Meletus, Semburkan Abu Vulkanik 1,5 Km di Atas Puncak
Penampakan Gunung Merapi...
Penampakan Gunung Merapi Erupsi Luncurkan Wedus Gembel Sejauh 1.100 Meter
Awas! Gunung Merapi...
Awas! Gunung Merapi Erupsi Luncurkan Wedus Gembel Sejauh 1.300 Meter
Gunung Merapi Erupsi,...
Gunung Merapi Erupsi, Luncurkan Awan Panas Sejauh 1.200 Meter
Waspada! Gunung Merapi...
Waspada! Gunung Merapi Meletus Luncurkan Wedus Gembel Sejauh 1.400 Meter
Penampakan Mengerikan...
Penampakan Mengerikan Gunung Merapi Erupsi Efusif Luncurkan Awan Panas 1.000 Meter
Rekomendasi
Pertarungan 4 Raksasa...
Pertarungan 4 Raksasa Kelas Berat Kubrat Pulev, Fabio Wardley, Michael Hunter dan Jarrell Miller
Pemudik Wajib Tahu!...
Pemudik Wajib Tahu! Ini Rekayasa Lalu Lintas Puncak Arus Balik Lebaran Pada 5 April 2025
Microsoft Disebut Menunda...
Microsoft Disebut Menunda Pembangunan Data Center Secara Global, Jakarta Ikut Terdampak?
Berita Terkini
Kenaikan Tiket KA Usai...
Kenaikan Tiket KA Usai Lebaran, KAI Daop 1 Jakarta: Terapkan Batas Atas dan Batas Bawah
10 menit yang lalu
Ribuan Kendaraan Pemudik...
Ribuan Kendaraan Pemudik Arus Balik Terjebak Macet 10 Km di Ruas Bumiayu-Prupuk
1 jam yang lalu
Puncak Arus Balik, Tol...
Puncak Arus Balik, Tol Jakarta-Cikampek Arah Jakarta Diberlakukan Contraflow 2 Lajur
1 jam yang lalu
Kapal Cepat Banyuwangi-Denpasar...
Kapal Cepat Banyuwangi-Denpasar 2,5 Jam, Beroperasi Juni 2025
2 jam yang lalu
Perhatian! One Way Arah...
Perhatian! One Way Arah Puncak Diberlakukan Pagi Ini untuk Urai Kepadatan Wisatawan
2 jam yang lalu
Puncak Arus Balik Lebaran...
Puncak Arus Balik Lebaran 2025, Ini Penampakan Arus Lalin di Tol Cipali dan Pantura Cirebon
3 jam yang lalu
Infografis
6 Buah dengan Kandungan...
6 Buah dengan Kandungan Vitamin D Tinggi yang Wajib Dikonsumsi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved