Baru Sehari Menjabat, Plt Satpol PP dan Damkar Cianjur Arif Purnawan Dicopot

Kamis, 02 Februari 2023 - 12:09 WIB
loading...
Baru Sehari Menjabat, Plt Satpol PP dan Damkar Cianjur Arif Purnawan Dicopot
Plt Kepala Satpol PP dan Damkar Kabupaten Cianjur, Arif Purnawan yang baru sehari menjabat dicopot. Foto/Ilustrasi/MPI/Ricky Susan
A A A
CIANJUR - Baru sehari menjabat Plt Kepala Satpol PP dan Damkar Kabupaten Cianjur, Arif Purnawan dicopot atau diganti. Pejabat yang menggantikan yakni staf ahli bupati Tedi Artiawan.

Arif Purnawan yang sebelumnya menjabat sebagai Asda 1 Pemkab Cianjur diangkat menjadi Plt Kepala Satpol PP dan Damkar Kabupaten Cianjur. Dia menggantikan Hendri Prasetyadi yang mengundurkan diri.



Selain itu, Kepala Pelaksana (Kalak) BPBD Kabupaten Cianjur Fatah Rizal juga mengundurkan diri dari jabatanya dan digantikan oleh Dindin Amaludin.

Arif Purnawan dilantik sebagai Plt Kasatpol PP dan Damkar Cianjur bersama Dindin Amaludin yang dilantik sebagai Kalak BPBD Cianjur oleh Bupati Cianjur Herman Suherman pada hari Senin malam (30/1/2023).

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKSDM) Kabupaten Cianjur, Dadan Ginanjar mengungkapkan, pergantian Kasat Pol PP dilakukan berdasarkan hasil diskusi dan arahan dari Bupati Cianjur Herman Suherman.

“Pergantian dilakukan karena melihat kesibukan Asda 1 Pak Arif Purnawan, kesibukanya luar biasa,” katanya kepada wartawan di Pendopo Pemkab Cianjur, Rabu malam (1/2/2023).



Sebagai gantinya, Kasat Pol PP dan Damkar Pemkab Cianjur diemban oleh Tedi Artiawan yang menjabat sebagai staf ahli.

“Pak Tedi definitifnya sebagai staf ahli, setelah dilantik resmi sebagai Plt Kasatpol PP Kabupaten Cianjur,” ujar Dadan.

Dadan menjelaskan, pergantian Kasatpol PP dalam waktu satu hari dilakukan karena dikhawatirkan tidak dapat tertangani.

“Saya dari kepegawaian sudah berdiskusi dengan rekan-rekan di kepegawaian sehingga tidak ada pelanggaran,” jelasnya.
(shf)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1366 seconds (0.1#10.140)