Penuh Semangat, Perindo Banten Siap Rebut Hati Rakyat di Pemilu 2024

Senin, 30 Januari 2023 - 05:26 WIB
loading...
Penuh Semangat, Perindo Banten Siap Rebut Hati Rakyat di Pemilu 2024
Ketua DPW Partai Perindo Provinsi Banten, Yandra Doni memberikan sambutan saat Konsolidasi dan Deklarasi Bacaleg Provinsi Banten, yang dihadiri Ketua Harian DPP Partai Perindo, Dr. TGB Muhammad Zainul Majdi. Foto/MPI/Yogi Hardi
A A A
SERANG - DPW Partai Perindo Provinsi Banten, menggelar rapat konsolidasi dan deklarasi bakal calon legislatif (Bacaleg). Rapat konsolidasi dan deklarasi ini, dihadiri Ketua Harian DPP Partai Perindo, Dr. TGB Muhammad Zainul Majdi, Minggu (29/1/2023).



Dalam konsolidasi dan deklarasi tersebut, Ketua DPW Partai Perindo Provinsi Banten, Yandra Doni menegaskan, siap merebut hati rakyat pada Pemilu 2024 mendatang, dengan target mampu meleloloskan caleg hingga dua digit.



Yandra menyatakan, saat ini Partai Perindo siap ikut serta dalam konstetasi Pemilu 2024 dengan lebih yakin dan percaya diri. "Belajar dari 2019, kami sudah menganalisa dan menyusun strategi apa saja yang bisa digunakan untuk merebut hati rakyat demi kesuksesan di 2024 mendatang," tegasnya.



Lebih lanjut, Yandra juga menargetkan bisa meraih capaian angka caleg yang lolos hingga dua digit, dan mampu meraih kursi wakil ketua di setiap DPRD kabupaten maupun kota di Provinsi Banten.

"Kami yakin dengan kesiapan, dan materi yang dimiliki para bacaleg, bisa memenuhi keinginan ketua umum yaitu bisa merebut satu fraksi di DPRD kota, kabupaten, dan provinsi. Sedangkan untuk DPR, kami sudah menyiapkan calon-calon yang benar-benar memiliki visi dan misi untuk rakyat, serta dekat dengan rakyat," imbuhnya.



Dikatakan Yandra, Deklarasi ini merupakan yang pertama di seluruh Indonesia. Perindo Banten juga lolos verifikasi faktual hanya satu putaran. "Itu tandanya Perindo Banten, telah siap bertarung untuk merebut kemenangan di 2024," pungkasnya.
(eyt)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 3.6147 seconds (0.1#10.140)