Hapus Denda Pajak Kendaraan, Ini 7 Keringanan yang Diberikan Pemprov Riau

Selasa, 10 Januari 2023 - 23:08 WIB
Gubernur Riau Syamsuar saat berada di Kantor Samsat. Pemprov Riau menghapus denda pajak kedaraan. Foto: MPI/Banda Haruddin Tanjung
PEKANBARU - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau akan memberikan pengampunan denda pajak kendaraan . Pemutihan denda pajak kendaraan bermotor ini diberlakukan melalui Pergub (peraturan gubernur) Riau.

"Mari manfaatkan penghapusan denda," kata Gubernur Riau,Syamsuar, Selasa (10/1/2023).

Dijelaskan Syamsuar, tidak hanya penghapusan denda pajak kendaraan saja yang bisa dinikmati warga. Gubernur menegaskan secara keseluruhan ada tujuh berkah pajak daerah Riau khususnya pembayaran Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) tahun 2023 ini.





"Ada penghapusan denda sumbangan Wajib Dana Kecelakaan Lalu Lintas Angkutan Jalan," kata Syamsuar.

Kemudian di dalam Pergub juga disebutkan bebas Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor Penyerahan Kedua (BBNKB II) dan Bebas Denda Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor Penyerahan Kedua ( BBNKB II ).

"Lalu bebas Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor Mutasi Masuk dan Kendaraan Lelang, bebas Tunggakan Pokok Pajak Kendaraan Bermotor yang lebih dari 3 tahun, hanya bayar pokok pajak 3 tahun)," tukasnya.

Selanjutnya adalah diskon 50 persen Pajak Kendaraan Bermotor 3 tahun berturut-turut bagi pelaku usaha yang melakukan mutasi masuk khusus kendaraan bukan baru dengan tahun pembuatan 2021 ke bawah.

Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content