Jenazah Rombongan Guru TK Berhasil Dievakuasi Usai Tertimbun 5 Hari

Jum'at, 25 November 2022 - 11:36 WIB
Dua dari tiga jenazah Guru TK ditemukan usai tertimbun longsor tebing Palalangon. (Ist)
CIANJUR - Dua dari tiga jenazah Guru TK ditemukan usai tertimbun longsor tebing Palalangon. Tebing tersebut longsor akibat gempa Kabupaten Cianjur, Senin (21/11/2022) lalu.

Jenazah tersebut, berhasil dievakuasi oleh tim gabungan TNI, Polri, BNPB dan relawan. Adapun para guru tersebut merupakan bagian dari mobil rombongan kepala TK sepulang dari acara di Sarongge Pacet.

Salah seorang anggota tim evakuasi membenarkan adanya penemuan jenazah tersebut. Dari tiga yang tertimbun, baru dua jenazah yang sudah dievakuasi. “Betul, itu dari mobil yang kemarin ditemukan,” ujarnya, Jumat (25/11/2022).



Salah satu keluarga korban yang memantau pencarian rombongan kepala TK, An An Fauzi berharap semua korban dapat ditemukan. “Semoga saja ditemukan, termasuk Kakak saya (Yayah Rodiah),” tuturnya.

Sebelumnya, rombongan mobil kepala Taman Kanak-kanak asal Cianjur ditemukan, mobil tersebut terbawa longsor tebing Palalangon di Kampung Cibeureum, Desa Cibeureum, Kecamatan Cugenang, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.

Baca: Dua Kali Gempa Susulan Cianjur Dirasakan Warga Purwakarta.



Adapun, kepastian tersebut didapat setelah tim gabungan pencarian menemukan mobil Toyota Avanza warna abu dengan nomor polisi B 2628 SKR, dipintu sebelah kanan ada logo sekolah Al Azhar dan kaca belakang ada stiker oneway Al Azhar.

Baca Juga: Gempa Susulan Kembali Terjadi, Warga Cianjur Terpaksa Tidur di Pinggir Jalan.

Kebenaran penemuan tersebut dibenarkan keluarga dari H Yayah Rodiah, satu dari delapan penumpang mobil rombongan kepala TK yang terbawa longsor sesaat gempa bumi Cianjur, 21 November 2022. “Alhamdulillah, ketemu oleh tim pencarian,” ujar Dadan Asikin, adik kandung Yayah Rodiah
(nag)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content