50 Pelajar dan Anggota Paskibraka Jatuh Pingsan saat Upacara HUT Kabupaten Jombang

Jum'at, 21 Oktober 2022 - 21:46 WIB
Satu persatu pelajar yang menjadi peserta upacara memperingati hari jadi Pemkab Jombang ke- 112 jatuh pingsan saat mengikuti upacara di alun-alun Kota Jombang, Jawa Timur, Jumat (21/10/2022) pagi. iNews TV/Mukhtar
JOMBANG - Satu persatu pelajar yang menjadi peserta upacara memperingati hari jadi Pemkab Jombang ke- 112 jatuh pingsan saat mengikuti upacara di alun-alun Kota Jombang, Jawa Timur, Jumat (21/10/2022) pagi. Mereka dievakuasi oleh petugas dan diistirahatkan di bawah tenda.

Tak hanya pelajar, dua orang anggota Satpol PP dan dua orang anggota Paskibraka juga tumbang tak kuat mengikuti upacara tersebut.

Bahkan, satu pelajar yang kondisinya terus memburuk terpaksa harus dievakuasi dan dilarikan ke rumah sakit untuk mendapat pertolongan lebih lanjut.

Mas’an Zuremi, tim medis dari Puskesmas Bawangan Ploso menjelaskan, total ada 50 orang lebih peserta yang tak kuat mengikuti upacara hari ini.

Baca: Alami Kelainan Seksual, Pria di Bangka Tengah Cabuli Anak Laki-laki.



"Selain karena cuaca yang terlalu panas, rata-rata korban mengaku belum sarapan sehingga perutnya kosong saat mengikuti upacara tersebut," ujar Mas'an.

Baca Juga: 2 Bocah Tewas saat Kebakaran Hebat Melanda Perumahan di Muarojambi.

Meski diwarnai tumbangnya puluhan peserta, upacara memperingati hari jadi Pemkab Jombang ke-112 di alun-alun Jombang tetap berjalan dengan lancar.
(nag)
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More