Diterjang Hujan-Angin, Pohon Duren Besar Ambruk Timpa Kantor KUA Sukaresmi Cianjur

Rabu, 19 Oktober 2022 - 12:44 WIB
Pohon durian berukuran besar tumbang menimpa bangunan Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Sukaresmi, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, Rabu (19/10/2022). Foto SINDOnews
CIANJUR - Pohon durian berukuran besar tumbang menimpa bangunan Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Sukaresmi, Kabupaten Cianjur , Rabu (19/10/2022). Tidak ada korban jiwa ataupun luka dalam peristiwa itu. Namun, bagian atap kantor mengalami rusak berat dan kerugian ditaksir mencapai puluhan juta rupiah.

Sekretaris Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Cianjur, Rudi Labis Wibowo mengatakan usia pohon yang tua dan lapuk serta guyuran hujan dan angin diduga menjadi penyebab tumbangnya pohon durian itu.

Disebutkan, tidak ada korban dalam kejadian itu. Namun, aktivitas pelayanan di kantor itu sementara dialihkan ke kantor kecamatan setempat.

"Kondisi pohon sudah tua dan lapuk, jadi sangat mudah tumbang saat diguyur hujan deras. Sementara, pelayanan dialihkan ke kantor kecamatan hingga penanganan pohon tumbang selesai," kata Rudi, kepada wartawan.



Rudi menyebutkan, kejadian itu menyebabkan kerugian materil ditaksir mencapai Rp25 juta rupiah. "Bagian atap kantor mengalami rusak berat, kita lakukan penanganan dengan menerjunkan tim yang dibekali alat gergaji mesin untuk mempermudah penanganan," jelasnya.

Rudi mengimbau warga agar meningkatkan kewaspadaan dan berhati-hati dengan berbagai potensi kebencanaan yang dapat terjadi.

"Segera laporkan jika terjadi kebencanaan agar penanganan dapat segera dilakukan. Terutama bagi warga yang tinggal di daerah rawan bencana alam," pungkasnya.
(don)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content