100 Hari Kematian Brigadir J, Keluarga Harap Ada Keadilan

Sabtu, 15 Oktober 2022 - 16:32 WIB
Brigadir J. Foto: Istimewa
JAMBI - Hari ini tepat seratus hari meninggalnya Brigadir Nofriansyah Yoshua Hutabarat atau Brigadir J. Untuk mengenang kepergian korban, pihak keluarga menggelar peringatan 100 hari.

Tante Brigadir J, Roslin Simanjuntak mengatakan, pihak keluarga masih berduka atas meninggalnya Yoshua.





"Keluarga berharap pada tahap persidangan Sambo CS nanti, para pelaku akan mendapatkan hukuman setimpal dan Yoshua mendapatkan keadilan," katanya, kepada wartawan, Sabtu (15/10/2022).

Peringatan 100 hari kematian Brigadir J ini digelar di rumah duka orangtua korban, Kompleks SDN 74, Kecamatan Sungai Bahar, Kabupaten Muaro Jambi. Selain doa bersama, keluarga juga akan menyalakan 100 lilin.



"Kegiatan akan diikuti kerabat, keluarga, jamaat gereja, ormas Batak, Marga Hutabarat dan Simanjuntak," jelasnya.

Seperti diketahui, Brigadir J tewas pada 8 Juli 2022 di rumah atasannya, di Duren Tiga Jakarta. Dia dibunuh dengan kejam oleh Ferdi Sambo yang saat itu menjabat sebagai atasannya, yakni Kabid Propam Polri.
(san)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content