Meski Sambo dan Istrinya Jadi Tersangka, Keluarga Brigadir J Mengaku Belum Lega
Minggu, 21 Agustus 2022 - 12:17 WIB
JAMBI - Meski Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo telah menetapkan Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi sebagai tersangka pembunuh Brigadir J , namun pihak keluarga korban masih belum lega.
Ayah kandung Brigadir J atau Nofriansyah Yoshua Hutabarat, Samuel Hutabarat mengaku, pihak keluarga belum lega sebelum adanya putusan hukuman tetap dari hakim di persidangan.
"Kami terus terang masih belum lega, kami harap hukuman pera pelaku setimpal dengan yang telah diperbuat terhadap anak saya," tegas Samuel, Minggu (21/8/2022).
Terkait ditetapkannya istri mantan Kadiv Propam Mabes Polri Irjen Pol Ferdy Sambo, Putri Candrawathi, pihak keluarga tidak terkejut lagi.
"Sebelum terungkap para tersangka hingga sampai ke istri Ferdy Sambo, kami sudah mencurigai adanya kejanggalan," ujar Samuel.
Baca: Kompor Meledak saat Ngaben Massal, 2 Warga Gianyar Tewas.
Begitu juga dengan ibu Putri, pihak keluarga Brigadir J sudah menduga bakal menyusul jadi tersangka. "Karena istri Ferdy Sambo ada di tempat kejadian perkara saat Brigadir J dibunuh Ferdy Sambo," tegasnya.
Dirinya dan keluarga sangat bersyukur dan berterima kasih kepada Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo yang berhasil mengungkap kasus yang menghebohkan ini.
Baca Juga: Lantai 3 Gedung DPRD Jawa Barat Kebakaran.
"Atas ditetapkan Putri Candrawathi sebagai tersangka saya beserta pihak keluarga Brigadir J mengucapkan rasa syukur dan berterima kasih kepada Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo. Semoga tetap Presisi," pungkasnya.
Ayah kandung Brigadir J atau Nofriansyah Yoshua Hutabarat, Samuel Hutabarat mengaku, pihak keluarga belum lega sebelum adanya putusan hukuman tetap dari hakim di persidangan.
"Kami terus terang masih belum lega, kami harap hukuman pera pelaku setimpal dengan yang telah diperbuat terhadap anak saya," tegas Samuel, Minggu (21/8/2022).
Terkait ditetapkannya istri mantan Kadiv Propam Mabes Polri Irjen Pol Ferdy Sambo, Putri Candrawathi, pihak keluarga tidak terkejut lagi.
"Sebelum terungkap para tersangka hingga sampai ke istri Ferdy Sambo, kami sudah mencurigai adanya kejanggalan," ujar Samuel.
Baca: Kompor Meledak saat Ngaben Massal, 2 Warga Gianyar Tewas.
Begitu juga dengan ibu Putri, pihak keluarga Brigadir J sudah menduga bakal menyusul jadi tersangka. "Karena istri Ferdy Sambo ada di tempat kejadian perkara saat Brigadir J dibunuh Ferdy Sambo," tegasnya.
Dirinya dan keluarga sangat bersyukur dan berterima kasih kepada Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo yang berhasil mengungkap kasus yang menghebohkan ini.
Baca Juga: Lantai 3 Gedung DPRD Jawa Barat Kebakaran.
"Atas ditetapkan Putri Candrawathi sebagai tersangka saya beserta pihak keluarga Brigadir J mengucapkan rasa syukur dan berterima kasih kepada Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo. Semoga tetap Presisi," pungkasnya.
(nag)
tulis komentar anda