Anak 9 Tahun asal Muratara Positif COVID-19, Terpapar secara Lokal

Sabtu, 25 April 2020 - 22:53 WIB
Pascadiumumkan penambahan 13 kasus baru terkonfirmasi positif COVID-19 di Sumsel, diketahui salah satunya anak perempuan berusia 9 tahun asal Kabupaten Muratara. Foto/Ilustrasi/SINDOnews.dok
MURATARA - Pascadiumumkan penambahan 13 kasus baru terkonfirmasi positif COVID-19 di Sumsel, diketahui salah satunya anak perempuan berusia 9 tahun asal Kabupaten Muratara .

Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kabupaten Muratara, Susyanto Tunut membenarkan anak perempuan berusian 9 tahun itu asal Muratara. (Baca juga: Menko Polhukam Tegaskan Pelarangan Mudik Berlaku di Seluruh Indonesia)

Dijelaskan bahwa anak perempuan tersebut merupakan tetangga dari seorang ibu yang melahirkan secara caesar di rumah sakit Ar-Bunda Kota Lubuklinggau. Dari hasil rapid test diketahui ibu tersebut positif terjangkit virus Corona (COVID-19). (Baca juga: Ganjar Pranowo Buka-bukaan Konsep Jogo Tonggo)



"Anak perempuan yang terkonfirmasi positif merupakan tetangga ibu tersebut. Sehari-hari anak tersebut sering mandi di rumah ibu tersebut,” jelasnya. Saat ini anak perempuan tersebut sedang di Karantina di RSUD Rupit dalam keadaan sehat.
(shf)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content