Mantan Anggota KPU Viryan Azis Dimakamkan di Pemakaman Danau Sentarum Pontianak

Sabtu, 21 Mei 2022 - 18:07 WIB
Jenazah anggota KPU periode 2017-2022 Viryan tiba di Kantor Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, Sabtu (21/5/2022). Foto/Tangkapan Layar
PONTIANAK - Pesawat yang membawa jenazah mantan anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) periode 2017-2022 Viryan Azis mendarat di Bandara Internasional Supadio Pontianak, Kalimantan Barat, Selasa (21/5/2022) sore.



Kedatangan jenazah Viryan Azis disambut oleh pihak keluarga dan sejumlah sahabatnya. Jenazah diantar oleh Ketua KPU Hasyim Asy'ari beserta rombongan. Setibanya dibandara rombongan disambut oleh Sekda Provinsi Kalimantan Barat dan Ketua KPU Kalimantan Barat.





Selanjutnya, mereka menuju tempat pelepasan jenazah dari bandara menuju Kantor Gubernur Provinsi Kalimantan Barat. Setibanya di Kantor Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, jenazah diserahkan kepada Gubernur Kalimantan Barat Sutarmidji.

Ketua KPU Hasyim Asy'ari mengatakan, keluarga besar KPU menyampaikan duka cita yang mendalam atas meninggalnya anggota KPU periode 2017-2022 Viryan Azis.

“Kami turut berbela sungkawa yang sedalam-dalamnya. Semoga amal kebaikkan dan perjuangan Viryan dalam memperjuangkan demokrasi menjadi amal sholeh,” ujarnya.

Dalam kesempatan tersebut, Ketua KPU Hasyim Asy'ari juga mendoakan almarhum dihadapan Gubernur Kalimantan Barat Sutarmidji dan pejabat lainnya yang mengikuti prosesi acara pelepasan jenazah.

“Semoga keluarga yang ditinggalkan diberi kesabaran dan Mas Viryan pulang kepada dalam kondisi khusnul khatimah,” ucapnya.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content