Apresiasi Kebersihan Lapas Kelas II B Bitung, Ini Pesan Kakanwil Kemenkumham Sulut

Selasa, 12 April 2022 - 16:17 WIB
Kakanwil Kemenkumham Sulut, Haris Sukamto bersama jajaran saat berkunjung ke Lapas Kelas IIB Bitung. Foto: MPI/Subhan Sabu
BITUNG - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II B Bitung merupakan Lapas yang nyaman dan aman, dibuktikan dengan kebersihan ruang dapur hingga penataan kamar yang rapi.

Hal itu disampaikan oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Utara (Kakanwil Kemenkumham Sulut), Haris Sukamto saat berkunjung.





Didampingi para kepala divisi saat meninjau langsung fasilitas vital Lapas Bitung, Kakanwil mengapresiasi kebersihan di antaranya dapur Lapas dan blok-blok hunian WBP.

“Perlunya pengolahan menu makanan yang baik dan kebersihan itu adalah layanan yang utama, karena menyangkut pemenuhan gizi warga binaan," kata Haris Sukamto, didampingi Kalapas Bitung, Syukron Hamdani.



Sementara itu, Kalapas Bitung mengatakan bahwa terobosan demi terobosan akan selalu dilakukan, terutama pada tampilan fisik bangunan, karena ketika organisasi memiliki fasilitas gedung yang representatif tentunya sangat berdampak pada kinerja pegawai

"Kami berharap dukungan dan motivasi seluruh pejabat di Kanwil Kemenkumham Sulut. Tentunya arahan Kakanwil terkait dengan beberapa sarana vital Lapas akan kami laksanakan demi peningkatan layanan dan kinerja Lapas Kelas IIB Bitung," tandasnya.
(nic)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content