Program PMD BRI Cabang Sungguminasa Dinilai Bantu Tingkatkan Ekonomi Desa

Rabu, 16 Februari 2022 - 10:40 WIB
Gathering BRI KC Sungguminasa bersama Kepala Desa Se-Kabupaten Gowa di Baruga Karaeng Galesong. Foto/Istimewa
SUNGGUMINASA - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa menyambut baik dan mendukung program Pojok Mantri Desa (PMD) Bank Rakyat Indonesia ( BRI ) Kantor Cabang Sungguminasa.

Hal itu disampaikan oleh Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah Kabupaten Gowa, Muh Rusdi saat mewakili Bupati Gowa pada Gathering BRI KC Sungguminasa bersama Kepala Desa Se-Kabupaten Gowa di Baruga Karaeng Galesong, Kantor Bupati Gowa, belum lama ini.

Menurut Muh Rusdi, dengan kehadiran program ini dapat membantu meningkatkan perekonomian desa-desa yang ada di Kabupaten Gowa . Karena untuk meningkatkan perekonomian di desa dibutuhkan kerja sama dan kolaborasi antar pihak.





"Untuk membantu perekonomian di desa semakin berkembang tentu saja kita perlu membangun kerja sama antara sektor yang bergerak di bidang ekonomi, seperti BRI yang merupakan salah satu bank milik negara," ungkapnya.

Olehnya itu, dirinya berharap dengan adanya program PMD dari BRI Cabang Sungguminasa perekonomian di desa semakin meningkat yang tentu akan bermuara pada peningkatan kesejahteraan masyarakat.

"Mari membangun desa secara bersama-sama. Oleh karena itu, melalui kegiatan ini, saya berharap desa dan pihak BRI dapat bekerja sama untuk mendorong perekonomian di desa," harapnya.

Sementara itu, dalam pemaparannya, Regional Micro Banking Bussiness Makassar, Susanto mengatakan program PMD (Pojok Mantri Desa) merupakan revitalisasi BRI unit. Yakni dengan menempatkan 1 mantri di setiap desa untuk memberi pendampingan dan konsultasi mengenai layanan perbankan bagi warga dan aparat desa.



"Tujuan kegiatan ini adalah BRI ingin berperan meningkatkan perekonomian masyarakat desa melalui program-program seperti PMD. Harapannya terjadi kolaborasi antara pihak perbankan dan pemerintah desa agar program PMD bisa terealisasikan di desa," ujarnya.

Susanto menambahkan, keberadaan mantri diharapkan dapat mengembangkan potensi desa sehingga mampu meningkatkan perekonomian di desa. Untuk mengembangkan potensi desa, salah satu programnya adalah desa brilian.

"Harapannya, program PMD dapat membantu meningkatkan perekonomian masyarakat desa," harap Susanto.
(agn)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content