Kebut Vaksinasi Covid-19, BIN Sulsel Susur Sungai Sasar Warga Pelosok
Selasa, 28 Desember 2021 - 13:56 WIB
MAROS - Badan Intelijen Negara (BIN) Sulsel terus menggenjot program vaksinasi Covid-19 , sebagaimana target Presiden Joko Widodo alias Jokowi yakni 70% pada akhir tahun ini. Guna memenuhi target tersebut, beragam upaya dilakukan BIN Sulsel bersama dengan instansi maupun pihak terkait.
Salah satu metode yang dilakukan BIN Sulsel adalah vaksinasi door to door di pelosok, termasuk dusun-dusun terpencil . Hal tersebut dilakukan BIN Sulsel tidak lain agar vaksin dapat disalurkan secara merata.
Dusun Rammang-rammang, Kecamatan Bontoa, Kabupaten Maros menjadi sasaran vaksinasi BIN Sulsel dalamkegiatan vaksinasi terbaru. Wilayah ini juga masuk salah satu destinasi wisata alam Sulsel.
Meski demikian, dusun tersebut dapat dikatakan terpencil karena akses untuk mencapai wilayah tersebut hanya dapat dilakukan dengan menyusur sungai menggunakan perahu.
Koordinator Wilayah Maros BIN Sulsel , Mayor Chb Ratna Ningsih, menyampaikan vaksinasi door to door itu dilakukan dengan bekerja sama dengan UPTD Puskesmas Bontoa, Senin (27/12/2021). Adapun fokus sasaran vaksinasi di wilayah pelosok itu adalah kelompok lanjut usia alias lansia.
" Binda (BIN Daerah) Sulsel melaksanakan vaksinasi dengan sasaran lansia. Diharapkan dengan vaksinasi kali ini kekebalan kelompok dapat tercapai sehingga kita terbebas dari pandemi Covid-19. Dengan kegiatan hari ini kami berharap program pemerintah dapat segera tercapai," ungkap dia, dalam keterangan persnya, Selasa (28/12/2021).
Salah seorang warga Dusun Rammang-rammang, Mangnga Dg Lewa, mengaku tidak kesulitan dan bahkan merasa semakin sehat setelah divaksin.
Ia juga sangat berterima kasih kepada pihak BIN Sulsel serta Pemerintah Kabupaten Maros karena rela menempuh perjalanan sekitar 30 menit dari kota Maros hanya untuk melaksanakan vaksinasi di dusun tersebut.
Lihat Juga: 4 Kabinda Naik Pangkat Jadi Brigjen Awal September 2024, 2 Nama Teman Seangkatan KSAD Maruli Simanjuntak
Salah satu metode yang dilakukan BIN Sulsel adalah vaksinasi door to door di pelosok, termasuk dusun-dusun terpencil . Hal tersebut dilakukan BIN Sulsel tidak lain agar vaksin dapat disalurkan secara merata.
Dusun Rammang-rammang, Kecamatan Bontoa, Kabupaten Maros menjadi sasaran vaksinasi BIN Sulsel dalamkegiatan vaksinasi terbaru. Wilayah ini juga masuk salah satu destinasi wisata alam Sulsel.
Meski demikian, dusun tersebut dapat dikatakan terpencil karena akses untuk mencapai wilayah tersebut hanya dapat dilakukan dengan menyusur sungai menggunakan perahu.
Koordinator Wilayah Maros BIN Sulsel , Mayor Chb Ratna Ningsih, menyampaikan vaksinasi door to door itu dilakukan dengan bekerja sama dengan UPTD Puskesmas Bontoa, Senin (27/12/2021). Adapun fokus sasaran vaksinasi di wilayah pelosok itu adalah kelompok lanjut usia alias lansia.
" Binda (BIN Daerah) Sulsel melaksanakan vaksinasi dengan sasaran lansia. Diharapkan dengan vaksinasi kali ini kekebalan kelompok dapat tercapai sehingga kita terbebas dari pandemi Covid-19. Dengan kegiatan hari ini kami berharap program pemerintah dapat segera tercapai," ungkap dia, dalam keterangan persnya, Selasa (28/12/2021).
Salah seorang warga Dusun Rammang-rammang, Mangnga Dg Lewa, mengaku tidak kesulitan dan bahkan merasa semakin sehat setelah divaksin.
Ia juga sangat berterima kasih kepada pihak BIN Sulsel serta Pemerintah Kabupaten Maros karena rela menempuh perjalanan sekitar 30 menit dari kota Maros hanya untuk melaksanakan vaksinasi di dusun tersebut.
Lihat Juga: 4 Kabinda Naik Pangkat Jadi Brigjen Awal September 2024, 2 Nama Teman Seangkatan KSAD Maruli Simanjuntak
(tri)
tulis komentar anda