Dewan Pendidikan Makassar Dorong Pemerintah Sejahterakan Guru Daerah 3T
Jum'at, 26 November 2021 - 21:01 WIB
MAKASSAR - Perhatian terhadap guru-guru di daerah tertinggal, terdepan, dan terluar (3T) masih menjadi persoalan kuno. Terutama terkait kesejahteraan mereka selama mengabdi.
Ketua Dewan Pendidikan Kota Makassar, Rudianto Lallo mengatakan sejauh ini masih banyak guru-guru di daerah 3T yang belum tersentuh perhatian pemerintah. Gaji mereka masih terbilang jauh dari kata layak. Terutama mereka yang non ASN.
Baca Juga: daerah 3T
“Inilah auto kritik kita penyelenggara pemerintahan. Apakah kepala daerah atau DPR, supaya harus hadir memperjuangkan aspirasi guru,” kata dia, usai menggelar Malam Anugerah Guru Inspiratif, di Hotel Claro, Kamis (25/11/2021) kemarin.
Rudianto menyebut, memang ada dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) yang bisa dimanfaatkan untuk menambah kesejahteraan guru di daerah 3T . Hanya saja, nilainya tentu tidak bisa besar. Terbatas sesuai jumlah siswa.
“Tapi bukan hanya itu. Menurut saya pemerintah kota harus berinisiasi mencari pos-pos lain, khususnya untuk tenaga-tenaga non ASN tadi. Jangan disamakan dengan tenaga non ASN yang ada di dinas lain,” tegasnya.
Masing-masing penghargaan tersebut diberikan kepada dua guru pengabdi, empat guru inspiratif kategori non ASN, dan empat guru inspiratif kategori ASN.
“Kami dari Dewan Pendidikan merayakan hari guru secara spesial dengan memberikan penghargaan terhadap guru-guru yang berdedikasi dan memberi inspirasi dalam mencerdaskan anak bangsa. Ini sebagai bentuk penghargaan terhadap guru yang sering terlupakan,” ungkap Mahmud.
Ketua Dewan Pendidikan Kota Makassar, Rudianto Lallo mengatakan sejauh ini masih banyak guru-guru di daerah 3T yang belum tersentuh perhatian pemerintah. Gaji mereka masih terbilang jauh dari kata layak. Terutama mereka yang non ASN.
Baca Juga: daerah 3T
“Inilah auto kritik kita penyelenggara pemerintahan. Apakah kepala daerah atau DPR, supaya harus hadir memperjuangkan aspirasi guru,” kata dia, usai menggelar Malam Anugerah Guru Inspiratif, di Hotel Claro, Kamis (25/11/2021) kemarin.
Rudianto menyebut, memang ada dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) yang bisa dimanfaatkan untuk menambah kesejahteraan guru di daerah 3T . Hanya saja, nilainya tentu tidak bisa besar. Terbatas sesuai jumlah siswa.
“Tapi bukan hanya itu. Menurut saya pemerintah kota harus berinisiasi mencari pos-pos lain, khususnya untuk tenaga-tenaga non ASN tadi. Jangan disamakan dengan tenaga non ASN yang ada di dinas lain,” tegasnya.
Masing-masing penghargaan tersebut diberikan kepada dua guru pengabdi, empat guru inspiratif kategori non ASN, dan empat guru inspiratif kategori ASN.
“Kami dari Dewan Pendidikan merayakan hari guru secara spesial dengan memberikan penghargaan terhadap guru-guru yang berdedikasi dan memberi inspirasi dalam mencerdaskan anak bangsa. Ini sebagai bentuk penghargaan terhadap guru yang sering terlupakan,” ungkap Mahmud.
(luq)
Lihat Juga :
tulis komentar anda