Rencanakan Keuangan, Yuk Nabung Autodebet di bjb Tandamata SiMuda

Jum'at, 29 Oktober 2021 - 11:28 WIB
bank bjb menyiapkan skema investasi atau menabung melalui bjb Tandamata SiMuda.
Menabung memang tak semudah kelihatannya. Banyak yang punya rencana menyisihkan penghasilannya setiap bulan. Tapi nyatanya, hanya sedikit yang berhasil secara konsisten merencanakan masa depan lewat menabung.

Padahal, menabung adalah salah satu instrumen bagaimana kita bisa menikmati jerih payah dan kerja keras selama ini. Tanpa menabung, dengan penghasilan yang pas-pasan akan sulit untuk sekadar liburan, beli kendaraan, membiayai pendidikan, atau bahkan persiapan biaya menikah.

Tapi, bagi Anda yang baru saja memiliki pekerjaan atau mahasiswa yang punya rencana besar di kemudian hari, tak perlu khawatir. Anda akan dibantu bank bjb, menyisihkan sebagian dana yang dimiliki tanpa repot memperbaharui komitmen setiap habis gajian. Karena, bank bjb memiliki program layanan yang bakal membantu Anda menabung.

Adalah tabungan bjb Tandamata SiMuda. Produk ini didesain khusus bagi mahasiswa dan pemuda kelompok usia 18-30 tahun. Untuk mengakses produk ini, nasabah akan diarahkan pada tujuan investasi. Misalnya untuk keperluan seperti pendidikan, wisata, biaya nikah, modal membeli hunian, kendaraan, pensiun dan lain-lain.



Tujuan investasi atau menabung ini yang nantinya akan menentukan tenor program menabung di bank bjb. Tapi jangan khawatir, bank bjb telah membuat skema program ini antara 1 hingga 12 tahun. Jangka waktu tersebut juga bisa terus dilanjutkan, walaupun usia telah melebihi batas 30 tahun.

Menariknya, nasabah yang ikut program ini, akan mendapatkan kemudahan melalui sistem autodebet pada rekening. Sehingga Anda tidak perlu repot melakukan setoran setiap bulannya. Sistem akan secara otomatis melakukan penarikan dana dari rekening.

"Berbagai kemudahan pada tabungan bjb Tandamata SiMuda ini, menjadikan produk ini pilihan tepat bagi kaum muda untuk mulai merencanakan keuangannya di masa depan sejak saat ini," kata Vice President Corporate Secretary bank bjb Widi Hartoto.

Bagi Anda yang mengakses produk ini, tak perlu khawatir atas jaminan keamanan bank bjb. Karena setiap simpanan uang di bank bjb telah dijamin oleh Lembaga Penjaminan Simpanan (LPS). Jaminan ini akan membuat Anda tenang jika sewaktu waktu terjadi gejolak ekonomi sekalipun.

Tak kalah menarik, bank bjb juga menyediakan fasilitas asuransi jiwa gratis bagi nasabah yang mengakses produk bjb Tandamata SiMuda. Tentu saja, asuransi ini akan menjadi tambahan keunggulan, jika sewaktu waktu terjadi sesuatu terhadap jiwa nasabah.
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content