Bone Bolango Jadi Pilot Evaluasi LPPD Kabupaten se–Indonesia Timur

Rabu, 15 September 2021 - 10:25 WIB
Kabupaten Bone Bolango menjadi satu-satunya pilot evaluasi Laporan Penyelenggara Pemerintahan Daerah tingkat kabupaten seluruh Indonesia Timur oleh Kemendagri
SUWAWA - Kabupaten Bone Bolango menjadi satu-satunya pilot evaluasi Laporan Penyelenggara Pemerintahan Daerah (LPPD) tingkat kabupaten seluruh Indonesia Timur oleh Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia menggunakan kajian Indonesia Governance Index (IGI).

Masuknya Kabupaten Bone Bolango dalam pilot evaluasi LPPD ini kata perwakilan tim LPPD Kementerian Dalam Negeri Republik Indoneisa Heri Sulistio, tidak lain karena berbagai hal yang sangat menonjol dalam pencapaian LPPD di Bone Bolango.

“Kami ditugaskan oleh Pak Mendagri untuk mengkonfirmasi beberapa hal terkait pencapaian yang menonjol dari LPPD di Kabupaten Bone Bolango,” kata Heri Sulistio saat menghadiri Focus Group Discussion dan Pengumpulan Data Indikator Indonesia Governance Index (IGI) di ruang rapat Bupati Bone Bolango, Selasa (14/9/2021).

Ia mengatakan, indikator penilaian LPPD ini merupakan hasil kinerja output dan outcome yang bersifat partisipatif, transparan, dan adil bagi seluruh masyarakat.

“Dengan cara inilah nanti kami akan mencoba mengidentifikasi dengan harapan bisa menjadi pembelajaran bagi daerah lain yang keadaan fiskal tidak terlalu tinggi atau terbatas,” ucapnya.



Kabupaten Bone Bolango sendiri masuk dalam pilot evaluasi LPPD Kemendagri Republik Indonesia bersama Kabupaten Sleman, Kota Tangerang, Kota Mojokerto, Provinsi Gorontalo, dan Provinsi Jawa Barat. CM
(ars)
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More