MNC Peduli Serahkan Bantuan Sembako Pondok ke Pondok Pesantren Alquran Kulonprogo

Kamis, 02 September 2021 - 19:12 WIB
Ketua MNC Peduli, Syafril Nasution secara simbolis menyerahkan bantuan sembako bagi Pondok Pesantren Alquran, Wates, Kulonprogo, Kamis (2/9/2021). Foto/MPI/Priyo Setyawan
KULONPROGO - MNC Peduli menyerahkan bantuan sembako kepada Pondok Pesantren Alquran Wates (Pesawat), Kulonprogo, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), saat pelaksanaan Serbuan Vaksinasi bersama TNI AL, Kamis (2/9/2021).

Bantuan sembako secara simbolis diserahkan oleh Ketua MNC Peduli, Syafril Nasution kepada pengasuh Pondok Pesawat Kulonprogo, Ahmad Sa’udi serta perwakilan santri.

Baca juga: MNC Peduli Dukung Santri Sadar Prokes, Bagikan Bantuan New Normal Kit di Kulonprogo



Syafril Nasution mengatakan, kegiatan yang digelar tidak hanya pada program vaksinasi. Namun juga memberikan bantuan alat perlindungan diri (APD) hazmat, masker, hand sanitizer, makanan, susu dan sembako yang dilakukan di seluruh Indonesia. Termasuk di antaranya di Pondok Pesawat Kulonprogo.

“Harapan kami semoga bantuan sembako ini dapat meringankan beban masyarakat, termasuk di Pondok Pesawat Kulonprogo ini,” katanya.

Baca juga: Bersama MNC Peduli, Relawan Argomulyo Bantul Ubah Zona Merah COVID-19 Jadi Hijau

Paket bantuan sembako yang diserahkan diantaranya berupa beras, minyak goreng, gula pasir, mi instan, sarden, minuman kesehatan dan sereal.

Pengasuh Pondok Pesawat, Ahmad Su’adi mengaku sangat bersyukur dan senang mendapatkan bantuan sembako dan vaksinasi dari MNC Peduli. Bantuan ini sangat bermanfaat bagi kehidupan di Pondok Pesawat ini.

Dia berharap ke depan kerjasama ini tidak hanya berhenti di sini. Namun terus berlanjut kedepannya. Sehingga masyarakat dan negara Indonesia menjadi sehat walafiat, batin, jasmani dan rohaninya. “Sekali lagi terima kasih MNC Peduli,” ungkapnya.

Penghuni Pondok Pesawat Kulonprogo berjumlah sekitar 500 orang, terdiri dari 367 santri dan sisanya pengasuh dan dewan pengasuh. Untuk akivitasnya, pagi sampai siang sekolah, sore istirahat, magrib sampai pukul 22.00 WIB pengajian atau madrasah diniyah. Setelah itu istirah, kemudian subuh mengaji lagi. Kegiatan tersebut selama pandemi tetap rutin dilakukan tidak ada perubahan.

Rata-rata mereka tinggal di Pondok, yang tinggal di luar sekitar 20 orang. Santri yang tinggal di pondok mendapakan jatah makan tiga kali sehari.

Pondok Pesawat Kulonprogo ini mengelola tiga institusti pendidikan, yakni MI, SMP dan BLK. Semua institusi pendidikan diberinama VIP (versi integrasi pesantren) Pesawat. Para santri berasal dari berbagai daerah Indonesia.
(shf)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content