Baznas Palopo Salurkan Dana Zakat Pemberdayaan Ekonomi Produktif
Selasa, 06 Juli 2021 - 20:19 WIB
PALOPO - Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Palopo , kembali menyalurkan zakat mal kepada warga Kota Palopo yang memenuhi syarat, untuk pemberdayaan ekonomi produktif masyarakat.
Penyerahan dana zakat ini disaksikan langsung oleh Wali Kota Palopo, HM Judas Amir, di Kantor Baznas, Selasa, (6/7/2021).
Baznas Kota Palopo , melaporkan, penerima zakat mal kali ini diperuntukan pemberdayaan ekonomi produktif kepada mustahik atau penerima zakat dari wilayah Kecamatan Wara Selatan, Bara, Wara Utara, Wara Barat, Wara, Wara Timur dan Mungkajang.
Ketua Baznas Kota Palopo , Muchtar Basir, mengatakan kegiatan Baznas dalam rangka mendistribusikan zakat merupakan bagian program pemberdayaan ekonomi masyarakat.
Disebutkan, ada 5 program utama Baznas Kota Palopo , yaitu Palopo Taqwa yakni dalam rangka peningkatan pemahaman agama. Selanjutnya, Palopo Cerdas, yakni membantu siswa dan mahasiswa untuk melanjutkan studi.
"Ketiga, Palopo sejahtera untuk meningkatan ekonomi masyarakat, ke empat Palopo peduli, contohnya membantu korban bencana dan terakhir program advokasi dan dakwah, yaitu Baznas melakukan safari jumat dan safari ramadhan," sebutnya.
Dilaporkan Muchtar Basir, ada 54 orang mustahik yang menerima zakat mal dengan jumlah anggaran Rp165.800.000. "Mustahik ini diseleksi berdasarkan proposal yang masuk kemudian semua yang mengusung syarat administrasi harus terpenuhi," jelasnya.
"Diantaranya ada surat pernyataan dari kelurahan untuk bukti usaha yang kekurangan modal sehingga perlu mendapat bantuan," sebutnya.
Penyerahan dana zakat ini disaksikan langsung oleh Wali Kota Palopo, HM Judas Amir, di Kantor Baznas, Selasa, (6/7/2021).
Baznas Kota Palopo , melaporkan, penerima zakat mal kali ini diperuntukan pemberdayaan ekonomi produktif kepada mustahik atau penerima zakat dari wilayah Kecamatan Wara Selatan, Bara, Wara Utara, Wara Barat, Wara, Wara Timur dan Mungkajang.
Ketua Baznas Kota Palopo , Muchtar Basir, mengatakan kegiatan Baznas dalam rangka mendistribusikan zakat merupakan bagian program pemberdayaan ekonomi masyarakat.
Disebutkan, ada 5 program utama Baznas Kota Palopo , yaitu Palopo Taqwa yakni dalam rangka peningkatan pemahaman agama. Selanjutnya, Palopo Cerdas, yakni membantu siswa dan mahasiswa untuk melanjutkan studi.
"Ketiga, Palopo sejahtera untuk meningkatan ekonomi masyarakat, ke empat Palopo peduli, contohnya membantu korban bencana dan terakhir program advokasi dan dakwah, yaitu Baznas melakukan safari jumat dan safari ramadhan," sebutnya.
Dilaporkan Muchtar Basir, ada 54 orang mustahik yang menerima zakat mal dengan jumlah anggaran Rp165.800.000. "Mustahik ini diseleksi berdasarkan proposal yang masuk kemudian semua yang mengusung syarat administrasi harus terpenuhi," jelasnya.
"Diantaranya ada surat pernyataan dari kelurahan untuk bukti usaha yang kekurangan modal sehingga perlu mendapat bantuan," sebutnya.
Lihat Juga :
tulis komentar anda