Si Jago Merah Habiskan 5 Rumah Dinas Polda Kalbar di Pontianak

Senin, 05 April 2021 - 17:04 WIB
Kebakaran melanda rumah dinas Polda Kalbar di Pontianak, Kalimantan Barat. FotoiNews/Barlian Pasore
PONTIANAK - Sebanyak lima rumah dinas Polda Kalimantan Barat (Kalbar) di Pontianak habis dilalap si jago merah. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu. Namun kerugian ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.

"Alhamdulilah tidak ada korban jiwa hingga saat ini," kata Kapolresta Pontianak Kombes Leo Joko Tri Wibowo, Senin (5/4/2021).

Dia mengatakan, info awal yang diperoleh kebakaran berasal dari rumah nomor 1 yang berada di ujung jalan. Saat kebakaran hanya ada pembantu rumah tangga. "Total ada lima rumah yang terbakar, namun belum ada info penyebab kebakaran," katanya.

Pihaknya saat ini masih fokus pemadaman api bersama petugas Damkar. Setelah api padam baru bisa dilakukan olah TKP untuk mengetahui penyebab kebakaran. "Nanti setelah pemadaman selesai kita police line dan olah TKP," katanya. Baca juga: Sebar Hoaks Vaksin di Facebook, Pegawai Honorer di Kalbar Diringkus

Diberitakan sebelumnya kebakaran melanda rumah dinas Polda Kalbar pada pukul 13.00 WIB. Api yang semula hanya di satu rumah dengan cepat merembet ke rumah lainnya karena angin kencang dan cuaca panas.
(don)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content