PSC Takalar Diharap Bisa Dimaksimalkan untuk Pelayanan Kesehatan

Senin, 28 Desember 2020 - 16:00 WIB
Bupati Takalar Syamsari Kitta saat meresmikan Public Safety Center (PSC) 119. Foto: Istimewa
TAKALAR - Bupati Takalar Syamsari Kitta meresmikan Gedung Public Safety Center (PSC) 119, pusat pelayanan Kesehatan Terpadu Kabupaten Takalar .

Peresmian ditandai dengan Penandatanganan prasasti di Gedung PSC 119 di Jalan Kemakmuran Kecamatan Pattallassang. Senin (28/12/2020).

Syamsari mengatakan, PSC didirikan untuk lebih meningkatkan pelayanan keselamatan masyarakat. Selama ini, Pemkab telah menata puskesmas yang ada di Takalar .





PSC dan perbaikan manajemen di puskesmas mendorong pelaksanaan amanah dari RPJMD untuk melakukan home care, yang dibantu oleh kader kesehatan yang juga bersedia untuk melayani masyarakat hingga ke rumah. Seluruh yang dilakukan ini dalam rangka implementasi RPJMD.

"Semoga dengan adanya gedung PSC 119 Takalar ini, pelayanan kesehatan kepada masyarakat lebih ditingkatkan dan lebih maksimal lagi," ujarnya.

Dia mengatakan, selama ini Pemerintah pusat dan pemerintah provinsi telah memberi dukungan dalam pengembangan SDM, yakni IPM yang terdiri dari pendidikan, kesehatan dan ekonomi dimana membantu mewujudnya sehat secara terdidik, sehat badan dan sehat perekonomiannya.

Dijelaskan lagi bahwa, pusat pelayanan kesehatan lebih terstandar menurut peraturan menteri kesehatan yang dulunya belum tertata bangunannya, kini kita sudah tata dengan baik menurut permenkes termasuk ide pendirian PSC karena di dalam RPJMD dan program strategis itu diamanahkan untuk melakukan home care, perawatan dan jemput ke rumahnya.

Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content