Kecelakaan Maut Grand Max Tabrak Truk di Tol Cipali, 4 Orang Tewas 3 Luka

Kamis, 17 Desember 2020 - 09:53 WIB
Kecelakaan maut di Tol Cipali Kilometer 119, Cibogo, Subang, Jawa Barat, Kamis pagi (17/12/2020) antara Grand Max dengan truk mengakibatkan empat orang tewas dan tiga lainnya luka luka. Foto iNews TV/Irwan
PURWAKARTA - Kecelakaan maut kembali terjadi di ruas Tol Cikopo-Palimanan (Cipali) Kilometer 119, Cibogo, Subang, Jawa Barat, Kamis pagi (17/12/2020). Kali ini sebuah minibus Grand Max B 1078 TYF yang berjalan dari arah Palimanan Cirebon menuju Jakarta menabrak bagian belakang truk yang berjalan di depannya.

Kanit Laka Satlantas Polres Subang Ipda Suharyadi mengatakan, akibat kejadian ini empat orang tewas dan tiga orang luka-luka sementara penyebab kecelakaan maut ini masih dalam penyelidikan pihak Kepolisian.

Keempat korban tewas dalam kecelakaan maut dievakuasi ke Rumah Sakit Abdul Radjak Purwakarta, Jawa Barat. Keempat korban tewas ini penumpang minibus Grand Max. Kondisi keempat korban mengenaskan rata-rata mengalami luka di bagian kepala, tulang kaki dan tangan patah.



(Baca: Cerita Mistis Kecelakaan Maut Tol Cipali yang Kerap Dikaitkan dengan Batu Blemeng)

“Identitas keempat korban tewas adalah Ahmad Rifai (42) warga Kebumen, Jawa Tengah dan Jumina (59) warga Kebon Jeruk Jakarta Barat. Sementara dua korban tewas lainnya baru diketahui namanya saja yakni Atik dan Siti. untuk alamatnya belum diketahui karena tidak membawa kartu identitas,” kata dia.

Selain itu, kata dia, kecelakaan maut di Tol Cipali ini juga mengakibatkan tiga orang luka-luka yang salah satunya seorang balita.

“Kondisinya satu diantaranya mengalami luka berat, ketiga korban ini adalah penumpang minibus Grand Max dan juga dievakuasi ke Rumah Sakit Abdul Radjak Purwakarta,” timpalnya.

(Baca juga: Korban Tewas Elf Tabrak Truk di Tol Cipali Jadi 10 Orang, 2 Luka Parah )

Akibat tabrakan maut ini minibus mengalami rusak parah bagian depannya ringsek kaca depannya juga hancur akibat menabrak bagian belakang truk. Sedangkan truk yang ditabrak kabur ke arah Jakarta.

“Kecelakaan maut ini berawal saat minibus Grand Max berjalan dari arah Palimanan Cirebon menuju Jakarta di lokasi kejadian. Lalu minibus menyalip kendaraan di depannya kemudian berbelok ke jalur lambat dan menabrak kendaraan truk yang berjalan di depannya. Penyebab kecelakaan ini belum diketahui masih dalam penyelidikan pihak kepolisian,” ungkapnya.

Hingga kini semua korban tewas dan luka-luka masih berada di Rumah Sakit Abdul Radjak Purwakarta belum dijemput keluarganya.

“Bangkai minibus dievakuasi ke halaman kantor PJR Tol Cipali Subang kasus kecelakaan maut ini ditangani Unit Laka Lantas Polres Subang,” tandasnya.
(sms)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content