Prodi Sarjana dan Pendidikan Profesi Bidan Unimerz Jalani Asesmen Daring

Sabtu, 21 November 2020 - 15:45 WIB
Prodi Sarjana dan Pendidikan Profesi Bidan Fakultas Keperawatan dan Kebidanan Unimerz jalani assesman lapangan secara daring. Foto: Istimewa
MAKASSAR - Prodi Sarjana dan Pendidikan Profesi Bidan Fakultas Keperawatan dan Kebidanan Universitas Megarezky (Unimerz) menjalani assesman lapangan secara daring.

Asesmen lapangan Prodi Sarjana dan pendidikan Profesi Bidan ini, merupakan Asesmen Lapangan yang pertama di Universitas Megarezky yang digelar secara daring dan digelar selama 4 hari yaitu Rabu-Sabtu, (18-21/11/2020).

Dalam kegiatan visitasi virtual tersebut, tiga orang asesor dari Lembaga Akreditasi Mandiri Perguruan Tinggi Kesehatan (LAM PT KES) yaitu Emi Sutrisminah, Sih Rini Handayani dan Suprapti.





Dekan Fakultas Keperawatan dan Kebidanan (FKK) Universitas Megarezky Syamsuriyati, menyampaikan bahwa, Asesmen lapangan ini merupakan kegiatan yang sudah lama ditunggu setelah Borang disubmit sejak bulan Juni 2020.

"Asesmen lapangan merupakan implementasi UU No. 12 Tahun 2012 untuk mutu perguruan tinggi," katanya.

Rektor Universitas Megarezky (Unimerz) Prof Ali Aspar Mappahya, mengatakan, meski dilaksanakan secara virtual, namun proses asessmen lapangan ini bisa tetap berjalan maksimal.

Hal ini kata dia, tidak jauh berbeda dengan Asesmen lapangan secara langsung. Dirinya melanjutkan, upaya telah dilakukan untuk mendorong dan meningkatkan akreditasi prodi.

"Misalnya penerapan sistem penjaminan mutu internal (SPMI) secara utuh di masing-masing prodi di Universitas Megarezky ," katanya.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content