Taufan Pawe Respons Seruan Musda Ulang: Itu Tidak Akan Terjadi

Kamis, 22 Oktober 2020 - 11:37 WIB
Ketua DPD I Golkar Sulsel terpilih, Taufan Pawe (empat dari kiri) saat peringatan HUT Partai Golkar ke-56 di Hotel Claro kemarin. Foto: SINDOnews/Muhaimin Sunusi
MAKASSAR - Perayaan hari ulang tahun (HUT) Partai Golkar ke-56 berlangsung di Hotel Claro, Rabu 21 Oktober kemarin. Ketua DPD I Golkar Sulsel terpilih, Taufan Pawe yakin isu musda ulang untuk melengserkan dirinya tak akan terjadi.



Sejak terpilih sebagai ketua DPD I Golkar Sulsel tiga bulan lalu, Taufan Pawe sudah tiga kali didemo. Tuntutannya semua sama, agar dilakukan musyawarah daerah (musda) ulang.



"Ada yang menyerukan musda ulang, saya rasa itu tidak akan terjadi. Saya sangat yakin (tidak akan terjadi). Dan keyakinan saya ini haqqul yaqin," jelas Taufan di hadapan puluhan kader Golkar Sulsel .

Wali Kota Parepare ini menuturkan, di internal Golkar memiliki mahkamah partai yang bertugas menyelesaikan persoalan internal. Sehingga jika ada hal yang dirasa tidak nyaman, silakan adukan ke mahkmah partai.



"Ada mahkamah partai, silakan salurkan. Jangan kita sendiri yang mencabik-cabik partai kita. Silakan orang membangun cerita-cerita di luar. Tapi yang kita lakukan ialah baik, niat baik, perilaku baik dan hasilnya juga baik," tandasnya.
(luq)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content