Korban Meninggal Akibat COVID-19 di Aceh Selatan Terus Bertambah

Rabu, 30 September 2020 - 08:35 WIB
Proses pemakaman pasien yang meninggal dunia karena COVID-19 di Aceh Selatan. Foto/iNewsTV/Ichdar Ifan
ACEH SELATAN - Korban meninggal akibat virus corona atau COVID-19 di Aceh Selatan terus bertambah. Menurut data Satgas COVID-19 Kabupaten Aceh Selatan, hingga Rabu (30/9/2020) pagi, total kasus meninggal sebanyak 16 orang.

Sejak pertama kali kasus terkonfirmasi positif COVID-19 ditemukan di Kabupaten Aceh Selatan, Juni 2020, jumlah korban meninggal dunia terus bertambah. (Baca juga: Waspada! Jumlah Kasus Positif COVID-19 di Aceh Selatan Meningkat )

"Angka kematian kasus COVID-19 pada umumnya pasien yang mempunyai penyakit penyerta atau komorbid. Bila dirata-ratakan dari total kematian yang ada lebih dari 1 kasus per minggu," kata Plt Kepala Dinas Kesehatan Aceh Selatan Novi Rosmita. (Baca juga: Hari Ini 124 Orang Meninggal Akibat COVID-19, Tertinggi Selama September )

Penyebaran virus corona di Aceh Selatan juga masih belum melandai. Menurut data Satgas jumlah kasus positif mencapai 183 orang. Sebanyak 133 orang dinyatakan sembuh dan 1 orang dalam perawatan. Sedangkan yang menjalani isolasi mandiri sebanyak 33 orang. Ada puna 16 orang meninggal dunia.
(nth)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content