Si Jago Merah Mengamuk di Tegallega, 10 Toko Ludes Terbakar

Minggu, 06 September 2020 - 22:31 WIB
Api berkobar dan melumat bangunan toko di kawasan Tegallega, Kota Bandung. Foto/Istimewa/Dokumentasi Warga
BANDUNG - Kebakaran hebat terjadi di kawasan Tegallega, Jalan. Otto Iskandardinata RT 01/03, Kelurahan Pelindung Hewan, Kecamatan Astanaanyar, Kota Bandung , Jawa Barat, Minggu (6/9/2020) sekitar pukul 20.30 WIB.

Akibat kejadian tersebut, sedikitnya 10 toko ludes terbakar. Belum diketahui penyebab kebakaran ini. Dugaan sementara, api muncul akibat korsleting atau hubungan arus pendek listrik di salah satu toko. (BACA JUGA: Suami Bunuh Istri, Jasadnya Ditanam di Bawah Tempat Tidur )

Saat ini, petugas pemadam kebakaran dari Dinas Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (Diskar PB) Kota Bandung masih berjibaku untuk memadamkan api yang masih menyala, melalap bangunan di kawasan itu. (BACA JUGA: 1 Hakim di PN Bandung Terpapar COVID-19, Sidang Perdata Ditunda Sepekan )

Petugas pemadam sempat kesulitan untuk mencapai titik kebakaran lantaran kawasan pasar tersebut banyak kendaraan dan warga. Setelah petugas kepolisian membolkade akses masuk ke kawasan itu dan membersihkan area dari warga dan kendaraan, barulah pamadan dapat merapat. (BACA JUGA: Tolak Deklarasi KAMI, Sekelompok Orang Geruduk Hotel Pasundan )

Meski Diskar PB Kota Bandung mengerahkan beberapa unit pemadam, namun besarnya api dan bangunan yang berhimpitian, membuat petugas tak mudah menjinakkan api.



Informasi yang dihimpun menyebutkan, petugas Diskar PB Kota Bandung menerima laporan melalui emergency call 022-113 terkait peristiwa kebakaran itu sekitar pukul 20.35 WIb dari Dysa, warga setempat.

Setelah menerima laporan, petugas Diskar PB meluncur ke lokasi kebakaran dengan beberapa unit armada. Saat petugas tiba, api telah membesar, melalap sebuah toko. Lantaran letak toko berhimpitan, api cepat merambat ke toko lain di sebelahnya.

Budi, saksi mata, mengatakan, api berkobar, membakar sedikitnya 10 toko kusen, baju, konter telepon seluler (ponsel), dan tiga rumah. "Tdak ada korban jiwa. Namun kerugian diperkirakan mencapai ratusan juta rupiah," kata Asep.

Menurut warga, kata Budi, api tiba tiba sudah besar dan dengan cepat menghanguskan semua kios dan toko yang letaknya berdekatan. "Sebanyak 15 unit pemadam kebakaran dikerahkan. Hingga kini pemadam kebakaran masih melakukan pemadaman," kata Budi.
(awd)
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More