14 Orang Dilaporkan Masih Hilang Akibat Banjir Bandang Sumatera Barat

Minggu, 19 Mei 2024 - 14:41 WIB
Sebanyak 14 orang masih dilaporkan hilang akibat bencana banjir bandang (galodo) dan lahar dingin yang melanda wilayah Sumatera Barat. Foto/Rus Akbar
PADANG - Sebanyak 14 orang masih dilaporkan hilang akibat bencana banjir bandang (galodo) dan lahar dingin yang melanda wilayah Sumatera Barat. 14 korban hilang terdiri dari 13 korban di Kabupaten Tanah Datar dan satu di Kabupaten Agam.

“Pembaharuan data orang yang dilaporkan hilang dalam kejadian galodo ini total sebanyak 14 orang. Rinciannya antara lain Kabupaten Tanah Datar 13 orang hilang dan Kabupaten Agam satu hilang,” kata Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB, Abdul Muhari, Minggu (19/5/2024).

Abdul menegaskan, pencarian terhadap korban yang hilang terus dilakukan. “Hingga hari ini, upaya pencarian dan penyelamatan korban yang dilaporkan hilang masih dilanjutkan,” ujarnya.





Sementara itu, Kepala BNPB Letjen TNI Suharyanto mengatakan proses pencarian dan penyelamatan akan dilaksanakan sampai keluarga korban merasa cukup. Meksipun sesuai SOP proses pencarian dan penyelamatan dilakukan selama 7 hari.

“Kami akan tanyakan kepada ahli waris yang anggota keluarganya hilang. Jika mereka masih berharap dicari maka BNPB akan mengkoordinasikan upaya pencarian lanjutan dibantu dengan tim gabungan untuk beberapa hari ke depan,” jelas Suharyanto.

Di sisi lain, sebanyak 61 orang dilaporkan meninggal dunia akibat bencana banjir bandang dan lahar dingin yang melanda wilayah Sumatera Barat. “Adapun rincian catatan korban jiwa, yaitu Kabupaten Tanah Datar 29 korban meninggal, 5 orang meninggal dunia belum terindentifikasi, dan Kabupaten Agam 22 korban meninggal dunia,” ujarnya.
(wib)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content