Masih Diguyur Hujan Lebat, Banjir di Kudus Meluas Rendam 5 Kecamatan

Minggu, 17 Maret 2024 - 16:20 WIB
Banjir di Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, terus meluas setelah diguyur hujan lebat hingga Minggu (17/3/2024) sore. Foto/Nuh Choiruddin
DEMAK - Banjir di Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, terus meluas setelah diguyur hujan lebat hingga Minggu (17/3/2024) sore. Menurut Kepala Badan Penanggulangan Bencana Kabupaten Kudus Mundir saat ini sudah 29 desa di 5 kecamatan terdampak banjir.

Diguyur hujan lebat selama satu minggu terakhir mengakibatkan sejumlah sungai di kabupaten kudus meluap. Sedikitnya 29 desa di 5 kecamatan, yakni Kecamatan Jati, Kaliwungu, Mejobo, Undaan, dan Jekulo, saat ini terdampak banjir.

Ketinggian air yang merendam permukiman warga rata-rata sekitar 70-105 centimeter. Proses evakuasi warga ke sejumlah penampungan pengungsian masih terus berlangsung.





Mundir mengatakan, saat ini warga yang sudah mengungsi di sejumlah tempat penampungan sudah mencapai 1.000 lebih. “Saat ini proses evakuasi warga yang terjebak banjir masih terus dilakukan,” katanya.



Warga diungsikan di aula DPRD Kabupaten Kudus dan jumlahnya terus meningkat. Sampai sore ini di tempat tersebut sudah menampung lebih dari 600 jiwa. Mereka sebagian dari Kecamatan Karanganyar.
(wib)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content