5 Fakta Keris Nogososro, Pusaka Keramat dari Zaman Majapahit yang Dapat Menangkal 1.000 Bencana
Jum'at, 07 Juli 2023 - 16:22 WIB
2. Permintaan Raja untuk Membuat Pusaka Keramat
Setelah mendengar saran dari penasihatnya, sang raja setuju bahwa kerajaan membutuhkan sebuah pusaka setelah pusaka Kiai Sengkelat diselamatkan dari Blambangan.
Raja Brawijaya V meminta Mpu Supa untuk membuat keris yang dapat menenangkan keadaan kerajaan dan melindungi dari 1.000 macam bencana.
Mpu Supa menerima permintaan tersebut dan mulai mencari petunjuk dari Tuhan mengenai bentuk dan manfaat senjata pusaka yang akan menjadi andalan Majapahit.
Setelah meditasi yang panjang, Mpu Supa mendapatkan petunjuk berupa gambaran sebilah keris dengan dapur naga yang memiliki 1.000 sisik.
3. Proses Pembuatan Keris Nogososro
Mpu Supa kemudian mencari bahan-bahan yang diperlukan dan mempersiapkan segala keperluan untuk pembuatan pusaka kerajaan tersebut. Konon, Mpu Supa menggunakan batu meteor sebagai bahan pembuatan keris dan menempanya di kawah gunung yang sangat panas.
Setelah itu, keris tersebut disepuh di pinggir pantai, sehingga air laut di sekitarnya bergelora seperti air panas. Tempat ini kemudian dikenal sebagai Segara Wedang.
Baca Juga
tulis komentar anda