Hafal Pancasila, Pemudik Sepeda Motor Dapat BBM Gratis dari Polisi di Indramayu
Rabu, 19 April 2023 - 23:52 WIB
INDRAMAYU - Anda pemudik sepeda motor yang melewati jalur Kabupaten Indramayu dan hafal Pancasila ? Tidak perlu takut kehabisan BBM, pasalnya polisi di wilayah itu akan memberikan fasilitas BBM gratis .
Hal itu dilakukan oleh kepolisian dari Polsek Sukagumiwang dalam rangkaian kegiatan patroli pengamanan arus mudik Lebaran 2023, di wilayah Kecamatan Kertasemaya, Kebupaten Indramayu, Rabu malam (19/4/2023).
Plh Kapolsek Sukagumiwang, Kompol H Mashudi mengatakan, selain untuk membantu, pemberian BBM gratis kepada pemudik sepeda motor yang hafal Pancasila juga bertujuan untuk menanamkan jiwa nasionalisme di dalam hati masyarakat.
"Sebagai bentuk apresiasi, kami berikan BBM gratis full tank bagi pemudik sepeda motor yang beruntung dan hafal Pancasila. Tujuannya tentu untuk membantu sekaligus ingin menanamkan jiwa nasionalisme di dalam hati mereka (pemudik)," kata dia.
Selain memberikan BBM gratis, lanjut Kompol Mashudi, pihaknya juga memberikan makan dan minum gratis kepada para pemudik yang tengah beristirahat.
"Kami berikan juga makan dan minum gratis kepada pemudik yang sedang beristirahat," ucapnya.
Di sisi lain, Kompol Mashudi juga menyampaikan bahwa saat ini arus lalulintas di Jalur Pantura, wilayah Kecamatan Kertasemaya, cukup ramai namun masih dalam kondisi lancar. "Arus lalulintas saat ini cukup ramai namun masih lancar," ujar dia.
Pihaknya pun mengimbau, kepada para pemudik baik roda dua ataupun roda empat agar selalu berhati-hati dan mematuhi rambu-rambu lalulintas saat berada di perjalanan.
"Jangan lupa berdoa selama di perjalanan agar selalu diberikan keselamatan dan kesehatan, salam buat keluarga di kampung halaman," tukasnya.
Hal itu dilakukan oleh kepolisian dari Polsek Sukagumiwang dalam rangkaian kegiatan patroli pengamanan arus mudik Lebaran 2023, di wilayah Kecamatan Kertasemaya, Kebupaten Indramayu, Rabu malam (19/4/2023).
Plh Kapolsek Sukagumiwang, Kompol H Mashudi mengatakan, selain untuk membantu, pemberian BBM gratis kepada pemudik sepeda motor yang hafal Pancasila juga bertujuan untuk menanamkan jiwa nasionalisme di dalam hati masyarakat.
"Sebagai bentuk apresiasi, kami berikan BBM gratis full tank bagi pemudik sepeda motor yang beruntung dan hafal Pancasila. Tujuannya tentu untuk membantu sekaligus ingin menanamkan jiwa nasionalisme di dalam hati mereka (pemudik)," kata dia.
Selain memberikan BBM gratis, lanjut Kompol Mashudi, pihaknya juga memberikan makan dan minum gratis kepada para pemudik yang tengah beristirahat.
"Kami berikan juga makan dan minum gratis kepada pemudik yang sedang beristirahat," ucapnya.
Di sisi lain, Kompol Mashudi juga menyampaikan bahwa saat ini arus lalulintas di Jalur Pantura, wilayah Kecamatan Kertasemaya, cukup ramai namun masih dalam kondisi lancar. "Arus lalulintas saat ini cukup ramai namun masih lancar," ujar dia.
Pihaknya pun mengimbau, kepada para pemudik baik roda dua ataupun roda empat agar selalu berhati-hati dan mematuhi rambu-rambu lalulintas saat berada di perjalanan.
"Jangan lupa berdoa selama di perjalanan agar selalu diberikan keselamatan dan kesehatan, salam buat keluarga di kampung halaman," tukasnya.
(nic)
tulis komentar anda