Gubernur Kalsel Bergerak Cepat Respon Laporan PJ Bupati Batola Terkait Jalan Wanaraya

Selasa, 11 April 2023 - 12:55 WIB
Pj Bupati ajak Kepala Dinas PU Prov Kalsel untuk melihat kondisi jalan poros Anjir Pasar–Wanaraya yang rusak parah dan segera diperbaiki (Foto: dok. Batola)
JAKARTA - Penjabat (Pj) Bupati Barito Kuala (Batola) Mujiyat laporkan keluhan warga terkait kondisi jalan poros Anjir Pasar- Wanaraya pada Gubernur Kalimantan Selatan H. Syahbirin Noor.

Permohonan Pj Bupati untuk segera dilakukan perbaikan direspon cepat Gubernur dengan memerintahkan Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) Ahmad Solhan untuk turun langsung kelapangan menindaklanjutinya, Sabtu (8/4/2023).

Pj Bupati ajak Kepala Dinas PU Prov Kalsel untuk melihat kondisi jalan poros Anjir Pasar – Wanaraya yang rusak parah. Didampingi Kasatpol PP Dahtiar Fajar, Camat Wanaraya Aris Saputera, Camat Anjir Pasar Muhammad Yusuf serta sejumlah Kepala Desa di Anjir Pasar dan Wanaraya. Kadis PU Prov Kalsel Ahmad Solhan mengajak pula Kepala Seksi jalan Wahid Ramadhani beserta staf.



Disambut para Camat dan Kades, Pj Bupati tunjukkan kondisi jalan Anjir Pasar-Wanaraya terkini pada Kadis PUPR Prov Kalsel. Titik lokasi peninjauan sendiri berada di Desa Gandaria Kecamatan Anjir Pasar. Sepanjang pantauan rombongan dari arah Wanaraya, memang kondisi jalan sudah sangat hancur dengan beberapa bagian telah berubah menjadi kolam genangan. Melihat kondisi ini, Ahmad Solhan sampaikan pihaknya akan segera lakukan perbaikan.

“Dalam bulan ini akan kita lakukan penanganan segera, “ ujarnya.

Menurutnya, untuk sementara akan dilakukan pengerasan agar setidaknya jalan bisa dilalui dahulu dengan nyaman oleh masyarakat.

“Dari pantauan kita tadi ada sekitar satu kilometer yang rusak parah, ini dahulu yang kita perbaiki. Selanjutnya secara bertahap akan kita lakukan perbaikannya pada ruas lainnya, “ ucapnya.

Gerak cepat ini tidak terlepas dari permohonan Pj Bupati kepada Gubernur Kalsel Syahbirin Noor yang langsung ditanggapi orang nomor satu di Kalsel ini. Menurut Pj Bupati, hal ini menjadi bentuk perhatian besar Gubernur pada masyarakat Wanaraya.

“Jalan inikan jalan Provinsi, jadi saya berterimakasih betul dengan pak Gubernur yang berikan perhatian pada masyarakat Wanaraya, “ kata Pj.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content