6 Rumah Warga Aceh Hangus Terbakar, Mobil PMK Berjibaku Jinakkan Api

Sabtu, 18 Februari 2023 - 01:23 WIB
Sebanyak enam rumah warga Aceh rata dengan tanah akibat kebakaran yang terjadi Jumat (17/2/2023) malam.
TAKENGON - Kebakaran hebat terjadi di Kampung Simpang 4 Rejewali, Kecamatan Ketol, Aceh Tengah, Jumat (17/2/2023) sekitar pukul 23.00 WIB. Penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan pihak berwajib.

Informasi di lapangan, api muncul dari salah satu rumah warga. Selanjutnya dengan cepat meluas ke rumah lain. Sampai berita ini diturunkan, sedikitnya enam rumah warga yang berkontruksi kayu hangus dilalap si jago merah.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Aceh Tengah telah menurunkan 3 unit damkar untuk memadamkan api dan mengantisifasi api menyebar lebih luas.

"Sampai saat ini petugas damkar masih berupaya memadamkan api, ada 3 unit damkar turun kelokasi" ucap Dedy, Sabtu (18/2/2023).



Baca juga: Sediakan Layanan Plus-plus di Warung Makan, IRT di Blitar Ditangkap

Kalaksa BPBD Aceh Tengah, Andalika, saat di konfirmasi mengatakan, api mampu dipadamkan sekitar 30 menit setelah 3 unit damkar diturunkan. Sampai saat ini penyebab kebakaran belum diketahui.

"Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, namun 6 unit rumah warga hagus terbakar," kata Andalika.
(msd)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content